Ternyata Suamiku Seorang Milioner - Bab 67 Dikelilingi Oleh Wartawan (1)

Menghadapi wartawan yang tiba-tiba muncul, Victoria Gong agak terkejut. Para wartawan ini entah dari mana datangnya, jelas-jelas barusan tidak ada satu orang pun. Yang paling penting, para wartawan ini mengambil fotonya dan Bryan Lu !

Bernice Tsu yang mendapati tiba-tiba banyak wartawan datang pun segera mengubah wajah cemberut dan mulut jahatnya barusan, ia berusaha tersenyum dengan manis. Tapi dia yang sekarang sedang sangat emosi, senyumnya di lihat bagaimanapun sangat mirip dengan senyum palsu.

“Teman-teman wartawan, kalian tengah malam datang mengerumuniku begini ada apa?” Bernice Tsu berpura-pura tidak mengerti dengan apa yang terjadi, padahal dia tau pasti mengapa para wartawan itu datang. Tadi jam lima sore, para wartawan menelpon managernya dan memberitahu tentang kabar tidak baiknya, managernya pun langsung mengeluarkan kalimat yang menyuruhnya menyelesaikan semuanya sendiri dan langsung memutuskan telponnya. Dia sangat memahami, setelah ditinggalkan managernya, kalau dia ingin mengembalikan nama baiknya sudah tidak mungkin. Apalagi artis yang ditinggalkan oleh manger ternama seperti ini, siapa yang berani menerimanya lagi?

Para wartawan pun berebut menyodorkan mike mendekat, mike dengan jarak paling dekat hampir terkena Bernice Tsu. Bryan Lu langsung melindungi Victoria Gong dan membawanya mundur kebelakang untuk menghindari mike dari para wartawan itu. Victoria Gong merasakan sikap mereka sekarang terlihat terlalu akrab, sekarang banyak sekali wartawan yang sedang mengambil foto, dia pun dengan berhati-hati menjaga jarak dengan Bryan Lu. Gerakan kecilnya ini pun membuat Bryan Lu menyadarinya. Emosi yang sedari awal sudah jatuh menjadi semakin jatuh, apa jarak sedekat ini saja tidak boleh? Didalam hatinya, apakah tidak ada sedikitpun tentangnya?

“Maaf Nona Bernice, hari ini kami menerima foto, apakah yang ada didalam mobil itu memang kau dan Sutradara Fang ?” Wartawan tidak bertanya dengan nada besar, tapi semua orang disitu tahu apa maksudnya.

“Tentu saja itu bukan aku, kira-kira orang itu saja yang mirip denganku. Kalian juga tau, sekarang banyak sekali perempuan yang operasi plastik mengikuti wajahku.” Bernice Tsu berbicara dengan nada tidak pelan juga tidak cepat, berusaha membersihkan imagenya sendiri. Foto itu juga sudah dia lihat, foto dari samping, apalagi tidak begitu jelas, jadi kalau ingin menuduh bahwa itu adalah memang benar dirinya juga tidak mudah.

Tapi para wartawan adalah orang yang tidak bisa dibohongi, tidak mungkin mereka tidak tahu siapa Bernice Tsu, di depan ia terlihat sangat bercahaya lagi lapang dada, padahal di belakang ia hanyalah wanita pelit lagi penuh iri hati. Kali ini pasti karena Bernice Tsu ingin menjadi pemeran wanita utama oleh karena itu ia bermain di ranjang dengan Sutradara itu. Oh salah, mereka bermain di dalam mobil.

“Jadi berita yang baru keluar sore ini tentang film Sutradara Fang yang akan kau bintangi itu, terlebih kau menjadi pemeran utamanya, apakah ini dan foto skandal dimobil itu akan membuat orang berfikir yang tidak-tidak. Bisakah anda menjelaskannya kenapa bisa kebetulan anda memerankan film Sutradara Fang?” Wartawan ini bicara tidak sungkan-sungkan, dia langsung mengatakan skandal di dalam mobil.

Bernice Tsu diam-diam mengingat tampang wartawan ini seperti apa, memutuskan nanti pasti akan membalasnya. Tapi wajahnya penuh dengan senyuman dan bicara: “Kemungkinan karena Sutradara Fang menyukai permainan peran ku, ditambah tadi kau juga bilang ini adalah kebetulan, masih bertanya aku melakukan apa kan, ya jawabannya memang adalah karena kebetulan.

“Benar-benar kebetulan sekali Nona Bernice? Foto orang itu dari samping dengan wajahmu dari samping sangat mirip sekali!” Para wartawan tidak patah arang, mereka tahu itu adalah Bernice Tsu, tapi Bernice Tsu masih saja terus tidak mengakuinya.

“Mungkin hanya mirip dari samping saja, di dunia ini orang yang wajahnya mirip jika di lihat dari samping sangat banyak, bukankah kalian juga sering memberitakan hal itu?” Bernice Tsu melihat Victoria Gong di dalam perlindungan Bryan Lu berusaha keluar dari kerumunan para wartawan dan ingin pergi. Bernice Tsu tidak ingin membiarkan Victoria Gong pergi begitu saja, kalau dia tidak beruntung, Victoria Gong juga jangan berharap punya akhir yang bagus!

“Ah, bukankah itu adalah selingkuhan Wallace Mo? Bagaiman bisa dia bersama simpanannya ingin pergi dan mengelabui teman-teman wartawan?”BerniceTsu sengaja berteriak. Kalau ingin mati ya kita harus mati bersama, mati sambil menarik punggungnya, ditambah sekarang mengatakan hal itu, memang mengalihkan fokus para wartawan.

Ternyata sama saja dengan gosip Bernice Tsu, para wartawan mendengar itu pun langsung mengelilingi Victoria Gong dan Bryan Lu. Apalagi berita ini tidak kalah menarik di banding berita Bernice Tsu dan Sutradara Fang, Wallace Mo juga dibawa-bawa dalam berita itu!

Victoria Gong tidak menyangka Bernice Tsu bisa melakukan itu untuk menyakitinya, tapi tentang hubungannya dan Wallace Mo memang tidak banyak yang tau. Mereka memang tidak mempublishnya, jadi para wartawan ini pasti mengira kalau yang dikatakan Bernice Tsu itu adalah benar. Apalagi Victoria Gong bisa melihat, Bernice Tsu memang ingin menjadikannya penutup beritanya.

“Maaf nona ini, apa kau memang selingkuhan Direktur Perusahaan Mo?” wartawan ini sangat terburu-buru, ini adalah berita yang menarik. Sekian tahun Wallace Mo tidak pernah punya berita lagi,tapi beberapa waktu ini ia di beritakan terus. Sebelum ini Wallace Mo menjelaskan hubungannya dengan Bernice Tsu, mengatakan bahwa dia dan Bernice Tsu tidak punya hubungan apapun. Sekarang malah keluar berita selingkuhannya, ini benar-benar berita hangat yang diberikan tuhan untuk mereka!

“Aku bukan.” Victoria Gong tentu menolaknya, apalagi sedari awal dia memang bukan selingkuhan Wallace Mo, dia bahkan pergi dengan terang-terangan ke catatan sipil untuk mengambil buku nikah!

“Kalau kau bukan, lalu kenapa Bernice Tsu bisa bicara seperti itu? Maaf kau dan Wallace Mo sebenarnya punya hubungan apa, lalu lelaki yang ada disampingmu ini apakah benar adalah simpananmu? Nona, tolong jawap pertanyaan kami!” Wartawan mendapati berita yang sangat bagus, pasti tidak akan memberi mereka kesempatan untuk tidak berbicara. Berita seperti ini kalau tersebar keluar, semuanya adalah uang!

Novel Terkait

Gue Jadi Kaya

Gue Jadi Kaya

Faya Saitama
Karir
4 tahun yang lalu
Mr. Ceo's Woman

Mr. Ceo's Woman

Rebecca Wang
Percintaan
4 tahun yang lalu
The Campus Life of a Wealthy Son

The Campus Life of a Wealthy Son

Winston
Perkotaan
4 tahun yang lalu
My Only One

My Only One

Alice Song
Balas Dendam
5 tahun yang lalu
Ternyata Suamiku CEO Misterius

Ternyata Suamiku CEO Misterius

Vinta
Bodoh
4 tahun yang lalu
I'm Rich Man

I'm Rich Man

Hartanto
Merayu Gadis
4 tahun yang lalu
Now Until Eternity

Now Until Eternity

Kiki
Percintaan
5 tahun yang lalu
Because You, My CEO

Because You, My CEO

Mecy
Menikah
5 tahun yang lalu