His Soft Side - Bab 115 Bagaimana Baru Terlihat Akrab?

Chloe Jian bergegas masuk ke dalam kamar kemudian dengan cepat mengenakan celana jeans, melepas bajunya dan di saat ingin mengenakan bra, dia mendengar suara pintu didorong.

“Cincinmu jatuh!” kata Colten Huo memegang cincin Chloe Jian yang diikat di benang merah kemudian mendorong pintu untuk masuk.

Chloe Jian yang sedang mengenakan branya, menoleh Colten Huo benar-benar masuk, dia merasa malu dan terkejut kemudian berteriak dan menutupi bagian penting pada badannya dengan satu tangan lalu melempar bantal ke arahnya “Keluar!”

Colten Huo menangkap bantal itu, menyegarkan pandangannya sekaligus, dia mengernyit tetapi tidak mengambil keuntungan darinya,dia segera berbalik keluar dan dengan penuh perhatian menutup pintu untuk Chloe Jian.

Chloe Jian menutupi wajahnya dan melemparkan dirinya ke tempat tidur dengan sedih, mengapa dia harus membiarkan hal memalukan terjadi setiap kali bertemu dengannya!

Pasti karena aura dan tanggal kelahiran di antara keduanya bertabrakan!

Colten Huo berdiri di luar pintu, memegang cincin dengan pola yang sangat spesial di tangannya, sudut mulutnya sedikit terangkat dan matanya terdapat senyuman, dia sengaja membuka pintu tadi dan hasilnya tidak membuatnya kecewa.

Sepuluh menit berlalu, Chloe Jian masih belum keluar, Colten Huo sedikit tidak sabar mengetuk pintu, "Jangan berlengah-lengah lagi, keluar setelah berpakaian!"

Setelah beberapa saat, Chloe Jian dengan enggan membuka pintu. Colten Huo melihat Chloe menunduk dengan bibir bergumam seperti dipenuhi kebencian, tidak bisa menahan cibiran "Bukankah kamu juga melihatku telanjang? Kita sudah impas! "

"Tidak impas, jelas kamu tidak memakai baju sendiri!" Chloe Jian berkata dengan tertekan.

“Lalu bagaimana kamu akan menjelaskan tentang kejadian semalam?” tanya Colten Huo sambil mengernyit dan memutar tali merah di jarinya.

"..." Chloe Jian terdiam. Dia juga ingin menjelaskan bahwa dia telah tertidur nyenyak semalam, bagaimana dia bisa pergi ke tempat tidurnya?

“Aku ditekan olehmu selama satu malam dan tidak memperhitungkannya denganmu, bukankah hanya melirikmu sesaat, pelit sekali kamu.” Colten Huo menatap jam tangannya, nada suara pada perkataan depan tidak memberi Chloe Jian kesempatan untuk membantah, dia langsung berkata "Cepat pergi, kalau tidak sudah terlambat."

"Terlambat? Apa kamu akan pergi bekerja? Kalau begitu sampai jumpa, aku akan pergi ke rumah sakit,arah kita tidak sama, aku pergi dulu!" Chloe Jian membawa tas dan bergegas ke depan.

“Bukankah kamu telah melupakan sesuatu?” Colten Huo meraih tas Chloe Jian dan menariknya kembali.

“Apa?”Chloe Jian melirik Colten Huo dengan memalingkan muka.

Dia tidak bisa menatapnya sekarang. Ketika dia melihatnya, dia akan mengingat Colten Huo mencekik lehernya tadi malam, seolah-olah ingin membunuh seseorang, dia tidak bisa diperlakukan seperti itu, apalagi menyukainya.

Bukan hanya itu, dia juga memarahinya untuk mempermalukannya bahkan melemparkannya ke bak mandi, dia tidak bisa berenang, saat jatuh ke dalam air, dia benar-benar takut tenggelam.

Mungkin dia masih menyukai Colten dulu, tetapi setelah kejadian semalam, dia merasa pria ini terlalu berbahaya. Dia seharusnya tidak boleh begitu dekat dengannya.

Tapi demi ibu, dia tidak bisa bersikeras dan tidak punya pilihan lain!

Jadi dia hanya bisa menahannya!

Colten Huo secara alami memperhatikan keterasingan Chloe Jian padanya, dia merasa sedikit kesal dalam hatinya, awalnya dia masih ingin mengatakan beberapa kata lagi padanya tetapi moodnya langsung hilang saat ini.

Kata "Pergi!" menunjukkan bahwa dia tidak senang saat ini.

Chloe Jian merasakan kedinginan dari Colten Huo, dia tidak punya nyali untuk membantahnya.

Dia tiba-tiba mengingat bahwa cek bernilai dua miliar itu masih ada di tangannya. Tadi malam dia secara aneh memintanya untuk menyalin perjanjian pernikahan,setelah keluar dari kamar mandi, dia tidak melihat cek itu, dia juga merasa malu untuk bertanya secara langsung kepadanya, hatinya seperti tergores oleh kucing.

Colten Huo berjalan beberapa langkah ke depan, melihat Chloe Jian tidak mengikutinya, dia melihat ke belakang dan menatap Chloe yang sedang menatapnya dengan wajah kusut.

“Masih berlengah apa?”tanya Colten Huo.

"Cek itu ..." Chloe Jian menggigit bibirnya dan mengerang, suaranya sangat kecil seperti nyamuk.

"Apa yang kamu bicarakan? Aku tidak bisa mendengarkannya!" Colten Huo tiba-tiba ingin menggoda Chloe Jian, dia menggosok telinganya dengan anggun dan memiringkan kepalanya untuk melihat Chloe Jian.

“Masalah cek!” Chloe Jian melihat sifat buruk Colten Huo, dia tidak peduli dengan rasa malu dan harga dirinya lagi dan berteriak padanya.

“Oh, ceknya ada di tanganku, jangan khawatir, aku tidak akan meninggalkannya di sini!” Colten Huo masih berpura-pura tidak mengerti maksud Chloe Jian, meskipun dia menggunakan uang untuk memancingnya terlebih dahulu, tetapi dia tidak ingin melihat Chloe hanya menginginkan uang dan tidak menginginkannya.

Chloe Jian sangat marah, dia benar-benar malu untuk memintanya secara langsung, dia takut Colten akan mempermalukannya lagi yang membuatnya tidak tahan, dia khawatir dia tidak akan mampu menahan dirinya untuk memukulnya, jika membuatnya marah, kesulitannya tidak dapat diselesaikan.

Colten Huo melihat ekspresi Chloe Jian yang berubah terus menerus, dia berjalan ke arahnya, menggosok kepala Chloe Jian, menggelengkan kepalanya dan mendesah, "Aku belum pernah melihat orang sebodoh kamu!"

Chloe Jian memiringkan kepalanya untuk menghindar dari tangannya. Dia mengernyit dan berkata dengan tidak senang, "Kami sepertinya tidak begitu akrab!"

"Kita sudah saling mencium, memeluk bahkan tidur bersama, masih belum akrab?" tanya Colten Huo sambil menyipitkan matanya. Dia mengulurkan tangan untuk memegang tangan Chloe Jian, "Pergi ke rumahmu atau rumahku dulu?"

"Ngapain?" Chloe Jian masih terkejut Colten Huo bisa berpura-pura seperti tidak ada yang terjadi, sekali lagi dengan tenang menertawakannya seperti ini, tiba-tiba mendengarnya mengatakan bahwa akan pergi ke rumahnya membuatnya tiba-tiba bertanya dengan waspada.

“Ambil kartu identitas dan ganti pakaian,” Colten Huo berkata dengan santai sambil memegang tangan Chloe Jian.

Chloe Jian masih bisa mengerti bahwa dia memiliki penyakit takut kotor sehingga dia perlu mengganti pakaiannya, dia tidak pernah melihatnya memakai pakaian yang sama selama dua hari, tetapi dokumen seperti apa yang dia inginkan hingga perlu pulang ke rumah untuk mengambilnya?

Tetapi pada saat ini, Chloe Jian tidak memiliki kesempatan untuk mengajukan pertanyaan karena Colten Huo telah membuka pintu, tetapi sebelum mereka pergi, mereka melihat Daniel Pu menyambutnya.

Daniel Pu menipu Chloe Jian untuk melayani Colten Huo tadi malam, dia pasti juga khawatir bahwa gadis dengan temperamen ekstrem ini akan memberontak terhadap Colten Huo. Jika dia membuat Colten Huo marah, semua rencananya akan berakhir sia-sia.

Oleh karena itu, Daniel Pu tidak kembali tadi malam dan menunggu di luar suite. Dia berpikir bahwa sekali Chloe Jian tidak taat dan melarikan diri, dia harus menangkapnya kembali bahkan jika perlu mengikatnya, dia harus membawanya kembali dan memberikan pada Colten Huo untuk dinikmati.

Untungnya meskipun mendengar pertengkaran di dalam tadi malam, tidak ada hal lain yang terjadi, kelihatannya Colten Huo sangat puas dengan hadiah ini.

“Tuan muda Huo, apakah anda beristirahat dengan baik semalam?” Daniel Pu dengan hati-hati mengamati ekspresi Colten Huo, tetapi CEO Huo selalu berwajah dingin, ekspresinya tidak terlihat, jadi Daniel Pu tidak bisa melihat apakah dia bahagia atau tidak bahagia hari ini.

Novel Terkait

Love And Pain, Me And Her

Love And Pain, Me And Her

Judika Denada
Karir
4 tahun yang lalu
Evan's Life As Son-in-law

Evan's Life As Son-in-law

Alexia
Raja Tentara
4 tahun yang lalu
Cutie Mom

Cutie Mom

Alexia
CEO
5 tahun yang lalu
Istri kontrakku

Istri kontrakku

Rasudin
Perkotaan
4 tahun yang lalu
Baby, You are so cute

Baby, You are so cute

Callie Wang
Romantis
4 tahun yang lalu
The True Identity of My Hubby

The True Identity of My Hubby

Sweety Girl
Misteri
4 tahun yang lalu
Wahai Hati

Wahai Hati

JavAlius
Balas Dendam
5 tahun yang lalu
Cinta Dan Rahasia

Cinta Dan Rahasia

Jesslyn
Kesayangan
5 tahun yang lalu