His Soft Side - Bab 11 Mencari Pacar

“Nona Jian?” Robin Cheng melirik punggung Colten Huo dan menundukkan kepalanya untuk bertanya kepada Chloe Jian, “Apakah ada masalah?”

“Tidak ada!” Chloe Jian memaksakan senyumnya, ia memegang tali tas terlalu keras sampai urat-urat punggung tangannya menonjol.

Aurora Wu yang menemaninya sepanjang waktu, memegang bahunya yang lemah itu dan menenangkannya.

Keluar dari gang, Chloe Jian melihat Colten Huo dari kejauhan sedang bersandar di samping mobil sambil menghisap rokok, banyak gadis yang sedang menyeberang diam-diam menatapnya.

“Tuan Cheng,” Chloe Jian mengerutkan kening, dia berpikir sejenak lalu berkata:”Kami bisa naik taksi pulang sendiri, tidak perlu merepotkanmu!”

“Benar, benar, dari sini ke rumahku sangat dekat, kami bisa naik taksi!” Aurora Wu dengan cepat setuju, meskipun dia adalah penggemar Colten Huo, tetapi ia benar-benar tidak tahan dengan aura dingin bos Huo.

“Ini….” Robin Cheng awalnya ingin menyetujui dan melihat reaksi Colten Huo, siapa sangka ketika dia baru saja membuka mulut, tiba-tiba terdengar suara “Bip”, ia berbalik untuk melihat, ternyata suara klakson mobil Colten Huo.

“Bagaimana boleh!Ayo pergi, tidak mudah untuk mendapatkan taksi di malam hari.” Robin Cheng segera mengubah kata-katanya, lalu dia naik ke dalam mobil duluan.

Chloe Jian juga tidak enak pergi sendiri, ia bertatapan dengan Aurora Wu dan akhirnya ikut masuk ke dalam mobil.

Karena Aurora Wu mengatakan bahwa dia tidak berani mendekati Colten Huo, jadi Chloe Jian hanya bisa seperti awal ia datang, duduk di tengah. Tapi ia menyadari bahwa Colten Huo tampaknya sedang dalam suasana hati yang tidak baik.

Tidak lama setelah mobil melaju, ponsel Chloe Jian berdering. Chloe Jian mengeluarkan ponsel dari tasnya dan melihatnya, alisnya mengernyit, Aurora Wu bertanya dengan tenang: ”Apakah itu bibi?”

Chloe Jian mengangguk, ia tidak bisa menutup telepon dari Ibu Jian, dia hanya bisa mengalihkan teleponnya dan memasukkan ponselnya lagi ke dalam tas. Beberapa saat kemudian, dia masih tidak tenang dan mengeluarkan ponselnya, ternyata layar teleponnya masih berkedip.

“Angkatlah, kalau tidak bibi——” Aurora Wu sedikit khawatir.

Chloe Jian tahu apa yang ingin dikatakan Aurora Wu, ia menggigit bibirnya dan mengangkat telepon, ia segera mendengar teriakan histeris Ibu Jian: “Chloe Jian, apakah bahkan kamu juga memperlakukan ibumu seperti ini? Ayahmu seperti ini, kamu juga seperti ini, kalian semua ingin membunuhku!”

“Bu!Tenanglah!Chloe Jian melirik Colten Huo tanpa sadar, ketika dia melihat matanya terpejam, ia sepertinya tidak peduli padanya, jadi dia memelankan suaranya sepelan mungkin, dan sampai menutup mikrofon teleponnya, ia cemas sampai hampir menangis.”

Di sisi lain, ketika Ibu Jian melihat Chloe Jian yang patuh, ia tidak lagi berteriak, tetapi menangis, “Chloe Jian, bukannya ibu memaksamu, tapi apakah kamu tahu bahwa Zoe Lin si keparat itu mengirimiku pesan setiap hari untuk mempermalukanku, ia telah merebut suamiku, putrinya telah merebut kekasih putriku, mengapa aku begitu gagal, mengapa aku masih belum mati!”

"Bu, jangan berpikiran seperti itu! Apakah tidak cukup aku mendengarkanmu? Berikan alamatnya, aku akan pergi ke perjodohan itu!” Chloe Jian tidak ingin menimpali perkataan ibunya, dia mendengar suara gebrakan meja dari arah sana, sekarang dia lebih khawatir tentang kondisi mental ibunya.

“Chloe Jian, berjanjilah pada ibu, kamu harus mencari kekasih yang seratus kali lipat lebih hebat dari Ocean Xu.”

Chloe Jian tidak bisa menahan senyumnya yang pahit, ini adalah hal di luar kuasanya, mencari seorang pria tidak semudah memilih sayur, apalagi yang seratus kali lipat lebih hebat dari Ocean Xu….

“Chloe Jian, nama pria itu adalah Jackie Zhou, kalian bertemu hari Jumat di kedai kopi lantai tiga di Alun-Alun Kota Distrik Yushan, sudah ingat?" Ibu Jian memberikan alamat itu dan berpesan pada Chloe Jian untuk tidak berdandan lagi, kemudian ia baru menutup telepon.

Chloe Jian menundukkan kepalanya, ia mencengkeram ponselnya dengan erat, dan menatap layar yang gelap, tiba-tiba merasa matanya agak sepat.

Suasana dalam mobil sangat hening, tidak ada yang berbicara sampai Chloe Jian turun dari mobil di sebuah distrik kecil.

Chloe Jian berterima kasih kepada Robin Cheng, awalnya ia ingin menyapa Colten Huo, tetapi ia terus memejamkan matanya, ia terlihat sangat dingin seperti tidak ingin diganggu orang, jadi Chloe juga tidak menghiraukannya.

Aurora Wu khawatir mengenai Chloe Jian, ia pun ikut turun dari mobil, setelah tiba di rumah, hal yang dilakukan pertama kali oleh Chloe Jian adalah menelepon.

Telepon itu dengan cepat terhubung, terdengar suara seorang wanita paruh baya yang terburu-buru: “Chloe Jian, aku juga berencana untuk meneleponmu."

"Bibi Qin, mengapa ibuku kumat lagi?" Chloe Jian bertanya dengan cemas.

"Ah, itu karena wanita bernama Zoe Lin, hari ini kita bertemu dengannya di taman, awalnya aku sudah menganjurkan ibumu untuk pergi saja, tapi ia malah mengejarnya dan mengatakan kata-kata itu…aduh, ibumu mana bisa menahan kemarahannya!” Bibi Qin adalah sepupu dari keluarga ibunya, ia dulunya adalah seorang perawat, ketika Ibu Jian mengalami kecelakaan, paman Chloe Jian memintanya untuk merawat Ibu Jian.

Chloe Jian mendengar perkataannya dan mengambil nafas dalam-dalam, raut mukanya terlihat sangat rumit, butuh waktu cukup lama sebelum dia berkata:”Bibi Qin, maukah bibi membujuk ibuku untuk pindah ke Kota Qinghu?”

Bibi Qin menghela nafas, “Chloe Jian, kamu kan tahu sifat ibumu, dia selalu keras kepala selama hidupnya, sekarang kamu menyuruhnya untuk meninggalkan Kota Boshan, mana bisa dia tahan!Apalagi ayahmu——"

"Bibi Qin, aku tidak ingin mendengar tentang orang ini!" Chloe Jian meninggikan suaranya, sampai tidak ragu untuk menyela pembicaraan Bibi Qin.

“Chloe Jian…aduh, baiklah, bibi tidak akan mengatakan apapun lagi, jangan khawatir tentang Alan di sini, jaga dirimu baik-baik, ibumu tidak bisa menahan emosi, sebaiknya kamu menurutinya saja!” Bibi Qin berpesan beberapa kata sebelum menutup telepon.

Chloe Jian berjongkok dan menundukkan kepalanya, meskipun tidak bersuara, tapi bahunya sedikit gemetar.

“Chloe Jian,” Aurora Wu meraih bahu Chloe Jian dan menghiburnya, "Jangan khawatir, semuanya akan baik-baik saja!”

Chloe Jian menggelengkan kepalanya, ia mengangkat wajahnya, air mata di pipinya masih basah, sepasang matanya yang indah itu mengandung kebencian, “Selama enam tahun, aku belum pernah melihatnya lagi sejak hal itu terjadi!Aku sangat membencinya!”

Aurora Wu dan Chloe Jian adalah teman sekamar saat masih di universitas, dan bersama-sama masuk ke Ming’s Corp, keduanya memiliki hubungan yang sangat baik, ia mengetahui beberapa hal yang terjadi di keluarga Chloe Jian, hanya saja Chloe Jian telah menutupinya dengan sangat baik, ia tidak pernah membicarakannya di depannya, malam ini, mungkin saja karena tersinggung oleh perkataan Ibu Jian, jadi dia menyebutkan ayahnya.

"Chloe Jian, sebenarnya…aduh, jangan dipikirkan lagi, pergilah mandi, aku akan tinggal di sini malam ini!” Aurora Wu awalnya ingin membujuk Chloe Jian, tapi dia juga tahu, meskipun Chloe Jian terlihat tenang, tetapi sebenarnya ia keras kepala seperti ibunya, ia tampak perfeksionis, apalagi yang dilakukan ayah Chloe Jian itu salah, pada saat ini, menyuruh Chloe Jian untuk memaafkan ayahnya pasti mustahil, jadi ia hanya bisa mengganti topik.

Chloe Jian keluar dari kamar mandi, Aurora Wu sudah terlentang di atas kasur sambil bermain ponsel.

“Melihat apa?” Chloe Jian membuka handuk yang membungkus rambutnya, lalu membuka selimut dan mendekatinya.

“Ckckck, benar-benar luar biasa!” Aurora Wu memperlihatkan ponselnya pada Chloe Jian, dengan raut muka mengkhayal, “Melihat penampilan CEO Huo, sosoknya sungguh membuat orang tergila-gila.”

Novel Terkait

Cinta Tak Biasa

Cinta Tak Biasa

Susanti
Cerpen
5 tahun yang lalu
Pergilah Suamiku

Pergilah Suamiku

Danis
Pertikaian
4 tahun yang lalu
Hello! My 100 Days Wife

Hello! My 100 Days Wife

Gwen
Pernikahan
4 tahun yang lalu
Asisten Wanita Ndeso

Asisten Wanita Ndeso

Audy Marshanda
CEO
4 tahun yang lalu
Menantu Bodoh yang Hebat

Menantu Bodoh yang Hebat

Brandon Li
Karir
4 tahun yang lalu
Perjalanan Selingkuh

Perjalanan Selingkuh

Linda
Merayu Gadis
4 tahun yang lalu
My Enchanting Guy

My Enchanting Guy

Bryan Wu
Menantu
4 tahun yang lalu
You're My Savior

You're My Savior

Shella Navi
Cerpen
5 tahun yang lalu