My Perfect Lady - Bab 225 Penanganan Khusus (2)

Grace Tang bangkit dan mengantarnya hingga ke depan pintu, dia melihat mobil Dennis Lu menghilang sebelum akhirnya berbalik dan kembali ke ruang tamu, lalu menatap beberapa kotak buah tersebut.

Dennis Lu mengantar buah-buahan yang dia suka makan sejak dulu, apakah ini kebetulan atau dia sedang mencurigai sesuatu?

Belum selesai pikirannya menjelajah, Andios Guan datang dengan tergesa-gesa, "Nona, ada sesuatu hal yang harus aku beritahukan kepadamu."

“Katakan saja ketika di ruang kerja di lantai atas.” Grace Tang melangkah ke atas, Andios Guan mengikutinya ke ruang kerja, menutup pintu ruang kerja, Grace Tang memberi isyarat kepada Andios Guan untuk duduk. "Sesuatu hal apa?"

"Orang yang aku utus untuk mengawasi restoran pribadi menemukan sesuatu, ia berkata bahwa asisten khusus Tuan Ye mengantar seorang gadis muda ke restoran pribadi hari ini."

“Asisten Khusus Wang?” Grace Tang bertanya balik.

"Iya."

Grace Tang tertegun, Asisten Khusus Wang adalah pria yang dipercayai oleh Dharius Ye, apa maksud dia mengantar seorang gadis muda ke restoran pribadi?

Pergi makan? Sungguh aneh, rasa makanan restoran pribadi itu begitu buruk, bagaimana mungkin ada seseorang pergi makan satu demi satu?

Dia belum menemukan jawabannya. Andios Guan melanjutkan: "Awalnya, orang yang mengawasinya berpikir bahwa Asisten Khusus Wang akan makan, tetapi kemudian ternyata Asisten Khusus Wang membawa wanita muda itu ke depan pintu restoran pribadi, lalu berbalik dan pergi."

"Benarkah? Apakah wanita itu adalah pacar Asisten Khusus Wang?"

"Seharusnya bukan. Orang yang mengawasinya mengatakan bahwa wanita muda itu duduk di kursi belakang, dan Asisten Khusus Wang menyetir. Jika wanita itu adalah pacarnya, harusnya dia duduk di sebelahnya, bahkan tidak ada komunikasi antara keduanya."

"Cukup beralasan," Grace Tang mengangguk.

"Oh ya, gadis itu berjalan sangat aneh, seolah-olah kakinya terluka, dan dia tidak keluar setelah memasuki restoran pribadi."

"Benarkah? Tampaknya dia bukan pergi untuk makan, tetapi menemui orang di restoran pribadi?" Grace Tang tertegun.

Charles Xiang pergi ke restoran pribadi, dan sekarang Asisten Khusus Wang juga mengantar seorang wanita pergi ke restoran pribadi. Apakah ada hubungan antara Asisten Khusus Wang dan Charles Xiang?

Dia merenung sejenak, "Periksa pemilik restoran pribadi tersebut."

“Baiklah!” Andios Guan langsung setuju untuk turun.

Dennis Lu meninggalkan villa di puncak bukit dan membuka laporan yang baru saja ditandatangani oleh Grace Tang, dia melihat dengan seksama dan ternyata benar-benar berbeda dengan tulisan tangan Ashley Qiao.

Tetapi dia tadi memperhatikan bahwa Grace Tang menggunakan tangan kirinya ketika menandatangani laporan tersebut. Grace Tang tidak kidal, mengapa dia menulis dengan tangan kiri? Apakah dia sengaja menyembunyikan sesuatu?

Pada jam sembilan malam, di Perusahaan Besar Han yang berkantor pusat di Kota A, wajah Grayson Han tampak lelah setelah keluar dari ruang rapat.

Kembali ke kantor dan duduk, baru saja meneguk teh, pintu pun terbuka, dan asisten khusus muncul di depan pintu. Ia menutup pintu, lalu mendatangi Grayson Han: "Tuan Muda Ketiga, kabat tentang hubungan Dharius dan Yohana telah dikonfirmasi."

Grayson Han tidak mengatakan apapun, dia lanjut minum teh. Asisten Khusus pun melanjutkan: "Tadi malam aku telah memeriksa kamar di Dee Club. Ada noda darah di tempat tidur, dan ada Durex di tempat sampah, bukan hanya satu, tampaknya pertempuran sangat sengit."

Grayson Han meletakkan cangkir teh, dia selalu berpikir bahwa Dharius Ye tidak akan begitu mudah diberi pelajaran, tetapi kata-kata asisten khusus membuatnya sangat terkejut.

"Max? Di mana Max tadi malam?"

"Max mengantar Nona Tang pulang, dan kemudian pergi ke Dee Club dan menunggu berjam-jam di koridor sebelum akhirnya menyewa kamar dengan Asisten Khusus Wang di sebelah kamar tersebut."

“Ternyata begitu!” Jari panjang Grayson Ha mengetuk meja dengan pelan.

Informasi kemungkinan besar sangat benar. Jika Max tadi malam ada di sana, dia pasti akan menghentikan Dharius Ye, tetapi Max tidak ditempat. Dharius Ye membuat pilihan seperti itu dengan terburu-buru.

"Pada pagi hari, Max dan Dharius berselisih di club tersebut. Dharius Ye sangat marah, dia meninggalkan Max dan kembali ke perusahaan, dan kemudian Nona Tang pergi ke perusahaan."

"Grace juga pergi ke perusahaan Dharius Ye?" Grayson Han bahkan lebih terkejut. Bagaimana mungkin Grace Tang pergi ke perusahaan Dharius Ye sepagi itu?

Apakah dia menemukan sesuatu? Grace Tang sangat pintar, jika dia menggunakan hatinya, maka pasti akan menemukan petunjuk.

Saat berpikir seperti ini, dia pun langsung bertanya, "Berapa lama dia berada di Perusahaan Besar Ye?"

"Dia pergi ke sana pagi-pagi sekali, dia tidak pergi sampai jam 12:30, Max yang mengantarnya pulang."

Grace Tang berada di sana selama tiga atau empat jam sebelum pergi, pasti dia belum menyadari sesuatu, Grayson Han menghela nafas.

Entah mengapa, dia sedikit khawatir dengan keadaan Grace Tang sekarang.

Dulu, Grace Tang tidak memiliki perasaan pada Dharius Ye, dia tidak peduli apa yang Dharius Ye lakukan, tapi sekarang berbeda.

Dia sudah sangat cinta terhadap Dharius Ye, dia pernah disakiti sekali. Jika Dharius Ye bersama Yohana semalam, dan diketahui oleh Grace Tang, Grayson Han tidak bisa membayangkan betapa sedihnya dia.

Grayson Han tidak ingin melihatnya sedih, tetapi tidak ada cara untuk memutuskannya tanpa kesediham.

Grayson Han mengulurkan tangan dan meremas alisnya, lalu Asisten Khusus berkata, "Yohana hari ini masuk ke rumah sakit."

"Masuk rumah sakit? Kenapa dia bisa masuk rumah sakit?"

"Tadi malam sangat gila, hingga membuat bagian bawahnya robek."

Grayson Han tertawa dengan kata-katanya, "Aku tidak bisa melihat ternyata Dharius cukup sengit?"

"Kali ini Tuan Muda berjuang untuk mendapatkan hak waris. Menurutmu, bagaimana dia bisa menemukan wanita seperti itu untuk berhubungan dengan Dharius? Aku sedikit khawatir, jika ini dilakukan, akankah Tuan Muda Kedua dipandang oleh Kakek?"

“Hehe!” Grayson Han tertawa sinis, ekspresi menghina tampak di antara alisnya.

Asisten Khusus menatapnya dengan hati-hati, "Aku khawatir Tuan Muda akan berada di depanmu dan meminta dokter melakukan penanganan khusus untuk menyembuhkan luka Yohana."

“Penanganan khusus apa?” Grayson Han memandang Asisten Khusus dengan bingung.

Novel Terkait

Cinta Yang Tak Biasa

Cinta Yang Tak Biasa

Wennie
Dimanja
4 tahun yang lalu
Istri Yang Sombong

Istri Yang Sombong

Jessica
Pertikaian
5 tahun yang lalu
The Break-up Guru

The Break-up Guru

Jose
18+
4 tahun yang lalu
Cinta Yang Paling Mahal

Cinta Yang Paling Mahal

Andara Early
Romantis
4 tahun yang lalu
Eternal Love

Eternal Love

Regina Wang
CEO
4 tahun yang lalu
Si Menantu Dokter

Si Menantu Dokter

Hendy Zhang
Menantu
4 tahun yang lalu
My Beautiful Teacher

My Beautiful Teacher

Haikal Chandra
Adventure
4 tahun yang lalu
Uangku Ya Milikku

Uangku Ya Milikku

Raditya Dika
Merayu Gadis
4 tahun yang lalu