Thick Wallet - Bab 453 Menelpon Kakek Taywon Zhang!

Setelah mengantar Diego Zhang, Zayden Zhou menceritakan semuanya kepada Eddy Chen.

Bagaimanapun mereka pernah membahas masalah keluarga Zhang dan saling bertukar pikiran.

Tetapi yang membuat Zayden Zhou sedikit terkejut adalah, Eddy Chen tidak tertarik dengan hal ini, dan hanya membiarkan Zayden Zhou mengurusnya sendiri.

Dan Zayden Zhou juga tidak begitu memikirkan hal ini, karena bagaimanapun keluarga Zhang sudah menyelesaikan masalah ini sendiri, dan tidak bisa merubahnya.

Apalagi Zayden Zhou tidak mungkin bisa membuat kakek itu mengubah keputusannya.

Tidak lama kemudian, datang berita dari Hayden Wang yang berada di Kota Liu, acara peresmian toko cabang akan diadakan pada tanggal 25 bulan 12.

Dan tepat pada hari itu adalah acara perayaan hari natal, dalam beberapa tahun terakhir di Tiongkok acara hari natal juga menjadi semakin populer, terutama di kota-kota besar.

Zayden Zhou langsung memberikan agenda kepada Shinta Jiang sebagai duta besar Outstanding Corp.

Setelah dihitung-hitung, hari natal tinggal berselang setengah bulan dari sekarang.

Mempertimbangkan industri media di Hunan, hampir setengahnya dikuasai oleh keluarga Zhang.

Karena itu Zayden Zhou tidak berpikir panjang dan langsung menelpon kakek Taywon Zhang.

Zayden Zhou tidak bertanya mengenai masalah apa yang terjadi pada keluarga hang, dan dia juga tidak membahas tentang masalah pada waktu itu saat proyek pembukaan toko cabang yang baru di Kota Liu dan bertemu dengan beberapa preman yang meminta uang.

Zayden Zhou langsung membahas tujuannya, yaitu meminta keluarga Zhang untuk menghubungi beberapa industri media dan mempromosikan toko cabang Outstanding Corp yang baru.

Setelah mengatakan semuanya, Zayden Zhou menunggu jawaban dari kakek itu.

Mengenai masalah keluarga Zhang, kakek Taywon Zhang juga pasti sudah tahu masalah ini sudah diketahui oleh orang-orang, bahkan sekarang baik keluarga besar atau keluarga kecil, semuanya sudah mengetahui masalah ini.

Di sisi lain, Zayden Zhou menelpon kali ini sama sekali tidak membahas masalah ini sedikitpun, apa dia benar-benar tidak tahu atau berpura-pura tidak tahu.

Apa tujuan Zayden Zhou memang ingin meminta keluarga Zhang untuk menghubungi media-media di Hunan?

“Hehe, Zayden Zhou, jika hanya ingin meminta bantuan kami menghubungi media-media, kamu cukup menghubungi bawahanku, untuk apa kamu sampai menelponku?”

Wajah Taywon Zhang tampak serius, dia melirik ke kakek tua di sampingnya.

Melihat kakek tua di sampingnya menganggukkan kepala, Taywon Zhang barulah merasa sedikit tenang.

“Kakek, berbicara dengan bawahanmu tidak seenak langsung berbicara denganmu, jika langsung menerima perintah dari anda, itu kan pasti lebih efektif? Apalagi sekarang kami membutuhkan media yang lebih banyak lagi, kalau begini takutnya orang-orang bawahanmu tidak bisa melakukannya.”

Zayden Zhou tidak terkejut dengan jawaban dari kakek itu tadi, dan dia langsung menyampaikan pemikirannya kepada kakek itu.

Yang pasti jika Taywon Zhang ingin bermain petak umpet bersamanya, dan tidak mengatakannya kepada Zayden Zhou, Zayden Zhou pasti akan meladeninya bermain petak umpet itu, dan kita lihat siapa yang menahannya paling lama.

Tetapi Zayden Zhou sama sekali tidak bercanda mengenai ingin menggunakan seluruh media.

Kemudian gambar Shinta Jiang akan berada dimana-mana.

Perbuatannya ini bisa memicu beberapa masalah.

Yang pertama adalah Shinta Jiang akan bermasalah dengan keluarga Jiang, bahkan dia bisa saja dihukum mereka.

Tapi menurut sepengetahuan Zayden Zhou mengenai Shinta Jiang, kemungkinan ini bukan berarti tidak ada, tapi hanya kemungkinan kecil, kecuali Shinta Jiang tidak mengakui keluarga Jiang lagi.

Mungkin hanya Siddhi Jiang yang akan melindungi Shinta Jiang.

Yang kedua, Shinta Jiang berpihak kepada Outstanding Corp, pasti akan membuat seluruh Hunan menjadi gempar.

Tidak hanya keluarga Jiang, ketiga keluarga yang bekerja sama dengan keluarga Jiang juga pasti akan sangat terkejut.

Bahkan juga bisa membuat orang-orang keluarga Zhang terkejut.

Jelas-jelas Zayden Zhou sedang bekerja sama dengan keluarga Zhang, sedangkan dia juga mempunyai perselisihan yang besar dengan keluarga Jiang.

Shinta Jiang adalah putri tunggal Siddhi Jiang, dan dia sangat disayangi sekali oleh Siddhi Jiang, tentu Zayden Zhou sudah mengetahui hal ini.

Sedangkan sekarang Zayden Zhou malah memilih untuk bekerja sama dengan Shinta Jiang, dan Shinta Jiang mau bekerja sama dengan Zayden Zhou menjadi duta besar Outstanding Corp.

Semua orang tidak akan percaya jika mereka bilang mereka tidak mempunyai hubungan apa-apa.

Takutnya bahkan orang-orang Zayden Zhou juga pasti merasa curiga.

Bagaimanapun semua orang tahu jelas bagaiamana selisih antara Zayden Zhou dan keluarga Jiang.

Dan mereka juga tahu keluarga Jiang tidak mungkin berdamai dengan Zayden Zhou begitu saja.

Kecuali Zayden Zhou menjanjikan sesuatu, atau mungkin mengorbankan sesuatu.

Kalau begitu, apa Shinta Jiang salah satu dari kemungkinan itu?

Apa yang dilakukan Zayden Zhou ini pasti membuatnya menjadi pusat perhatian.

Dan jika para pewaris tahta dari keluarga Jiang telah tiba di Hunan, mereka pasti akan menyadari keberadaan Zayden Zhou dan menarik perhatian mereka.

Tapi Zayden Zhou tidak mengkhawatirkan hal ini, menurut Zayden Zhou ini semua hanya hal sepele.

Dia hanya perlu menjelaskannya kepada orang-orang yang dekat dengannya, dia tidak akan menghiraukan orang lain yang sudah tahu dan memarahinya dari belakang.

Zayden Zhou tidak mungkin membatalkan rencananya hanya karena orang-orang itu.

Apa lagi menjadi Shinta Jiang sebagai duta adalah merupakan hal yang baik.

Bisa membantu mereka semua, dan bisa mempercepat perkembangan Outstanding Corp di Hunan.

“Baiklah, kelau memang begitu, aku akan memberitahu bawahanku, bagaimanapun urusan ini adalah bagian kerja sama kita.”

Taywon Zhang berkata sambil tertawa lembut.

Karena kakek itu sudah menjanjikannya, tujuan Zayden Zhou juga sudah tercapai, dan tidak ingin melanjutkan pembicaraannya.

Karena bagaimanapun Taywon Zhang seperti seekor rubah di mata Zayden Zhou.

Siapa yang ingin mengbrol dengan seekor rubah?

Dalam waktu senggang seperti ini, lebih baik mengobrol dengan wanita cantik dan bersantai, begini bisa membuat suasana hati menjadi senang.

Setelah menutup teleponnya, Zayden Zhou langsung menghubungi Stella Zhang, dan menyuruhnya untuk mempersiapkan semua bahan promosi, kemudian hubungi media-media.

Dan Zayden Zhou juga butuh berdiskusi dengan Shinta Jiang, bagaimanapun jika dia berhasil mengajak Shinta Jiang untuk menghadiri acara peresmian toko cabang di Kota Liu pasti bisa lebih baik.

“Halo, nona Shinta Jiang, apa sekarang kamu sedang sibuk?”

Zayden Zhou langsung menelpon Shinta Jiang dan berkata dengan tertawa halus.

“Eh, apa aku bisa bilang sekarang aku sedang sibuk?”

Shinta Jiang terdiam sebentar, kemudian dia mengatakan perkataan lucu ini.

Novel Terkait

Istri ke-7

Istri ke-7

Sweety Girl
Percintaan
5 tahun yang lalu
Adieu

Adieu

Shi Qi
Kejam
5 tahun yang lalu
Because You, My CEO

Because You, My CEO

Mecy
Menikah
5 tahun yang lalu
His Soft Side

His Soft Side

Rise
CEO
4 tahun yang lalu
I'm Rich Man

I'm Rich Man

Hartanto
Merayu Gadis
4 tahun yang lalu
Wonderful Son-in-Law

Wonderful Son-in-Law

Edrick
Menantu
4 tahun yang lalu
Behind The Lie

Behind The Lie

Fiona Lee
Percintaan
4 tahun yang lalu
Precious Moment

Precious Moment

Louise Lee
CEO
4 tahun yang lalu