Habis Cerai Nikah Lagi - Bab 187 Pengawal

malam ini pun lewat dengan begitu cepat dan hari ini sudahlah merupakan hari senin.

pukul 3 sore hari ini, Willy sudah mengantur sekelompok orang untuk mengawal perjalanan keberangkatan 100M itu dari perusahaan Frudajaya."

ada 2 mobil yang akan mengawali perjalanan itu dan total semua anggota yang ikut beraksi pada perjalanan itu ada sekitar 33 orang termasuk Thomas.

setengah dari mereka merupakan bawahan Willy dan setengah lagi adalah anggota dari perusahaan Frudajaya.

pukul 14.50 sore, uang sebesar 100M itu sudah berhasil dipindahkan kedalam mobil.

" kak Fernando, terimakasih atas 100M ini. ini cukup untuk mengatasi segala kebutuhanku."

" aku janji tidak akan lupa untuk mengembalikan ini semua ketika aku mendapatkan uang nanti."

kata Willy sambil merangkul pundak Fernando Li didepan pintu bank itu.

Fernando tersenyum datar dan berkata :

" tidak perlu bersikap segan seperti ini, kita semua sama sama berjuang dikota Tajo ini. kita harus saling membantu."

" aku teringat akan salah satu kejadian dimana semua produkku ditahan oleh salah satu alasan dan hampir didenda dengan nominal yang besar. jikalau bukan karena relasi kamu yang begitu luas dan membantuku berbicara untuk membatalkan denda itu, bahkan meminta kembali semua produk itu."

" semua produk itu berharga sekitar 20M, aku belum berkesempatan untuk berterimakasih kepadamu."

mendengar ini, Willy pun tertawa :

" kamu terlalu segan, itu tidak ada apa apanya."

" semua uang ini sudah dikemas dengan baik. aku akan menyuruh mereka untuk mengantarnya dulu, semakin cepat semakin baik."

sambil mengatakan itu, Willy pun bergegas kedalam mobil sambil berkata kepada Thomas :

" Thomas, aku akan merepotkanmu untuk mengantarku kali ini. sekarang, Bastion dan juga pembunuh itu sudah dihabiskan olehmu. sekarang kita sudah boleh santai dan mengalahkan perusahaan Ninetop. tetapi bagaimanapun, kita harus tetap waspada."

sambil mengatakan itu, Willy menundukkan kepalanya. wajahnya seketika berubah menjadi serius :

" jikalau terjadi sesuatu, kita harus melindungi 100M ini dengan baik. jikalau ada yang mencurigakan, langsung musnahkan saja, aku akan menanggungnya."

Thomas mengangguk dan berkata :

" Tenang saja, perjalanan ini hanya memakan waktu setengah jam. lagipula juga berada dikawasan perkotaan, seharusnya tidak ada yang berani melakukan itu."

" tetapi aku akan tetap waspada dan tidak akan membiarkan siapapun mendekati mobil pengangkutan uang ini."

Willy tersenyum dan menepuk pundaknya sambil berkata :

" kita harus mengadakan acara perayaan malam ini, aku juga akan mengajak Raffy dan juga Nicholas. kedua bocah itu sangatlah mengagumimu dan ingin menjadikanmu sebagai guru mereka lalu belajar segala hal dari kamu. hanya saja masih belum tahu apakah guru hebat sepertimu akan menerima mereka sebagai muridmu?"

Thomas tersenyum dan berkata :

" aku tidak berhak menentukan itu, kedua tuan besar yang terlalu memandang hebat diriku. aku tidak sanggup menerimanya pujian itu."

disisi lain, Fernando juga menyuruh sebagian orang untuk mengawasi mereka.

" dengarlah baik baik, tugas hari ini adalah mengantarkan uang itu dengan selamat ketempat tuan Willy. kalian boleh pergi ketika memastikan semua uang itu sudah masuk kedalam brankas miliknya."

" apakah kalian mengerti?"

puluhan satpam itu pun menjawabnya dengan suara yang tegas dan serentak.

diwaktu yang sama, seluruh bawahan Willy dan Fernando masuk berpencar kedalam mobil. disetiap mobil terdapat bawahan Willy dan juga Fernando.

" sudah, berangkatlah!"

perintah Thomas kepada supir. Thomas duduk dibagian depan mobil pertama.

kedua mobil itu pun mulai berangkat dan Willy berkata kepada Fernando :

" kak Fernando, mari kita minum kopi sore ini, apakah kamu ada waktu?"

Fernando lalu berkata sambil tersenyum :

" maaf sebelumnya, aku harus mengurus sedikit hal sore ini. lain kali saja, kita boleh ngopi lain kali."

mendengar ini, Willy tidak lagi memaksa Fernando. dia lalu mengantar Fernando pergi dan setelah Fernando pergi, dia pun berkata kepada supirnya :

" mari kita pulang ke brankas kita. kita sudah bisa melihat mobil Thomas dalam setengah jam kedepan."

........

saat ini, Thomas pun melewati rute jalan yang telah direncanakan sebelumnya untuk mengantar 100M uang itu ke brankas Willy. untuk sementara ini, belum terjadi sesuatu yang aneh. lagipula didalam negeri belum pernah terjadi kasus penculikan pada mobil pengangkutan uang.

seluruh rute perjalanan itu berada didalam kawasan perkotaan, tidak akan melewati pinggiran kota. oleh karena itu, rute jalan yang dilewati sangatlah ramai penduduk dan juga merupakan tempat yang sering dilintasi banyak orang.

namun salah satu bagian rute perjalanan itu sangatlah jarang dilewati oleh orang banyak meskipun berada didalam kawasan perkotaan, karena daerah itu merupakan daerah penjualan alat alat pemakaman, termasuk peti mayat. orang orang yang berkendara memiliki pantangan tersendiri ditambah lagi terdapat tekongan yang dalam ditempat itu. sebelumnya juga sudah pernah terjadi dua kali kecelakaan ditempat itu.

dengar dengar, jalan itu merupakan jalan yang sial bagi warga setempat. tidak ada seorang supir pun yang rela melewati jalan itu.

tapi jikalau mereka tidak melewati tempat itu, maka mereka harus menghabiskan waktu setengah jam lagi untuk sampai ditempat yang sama. jikalau begitu, maka total waktu yang terpakai adalah sekitar 1 jam.

oleh karena itu, Thomas pun berdiskusi dengan Willy dan hasil yang didapatkan adalah mereka tetap harus melewati jalan ini. jika lebih cepat mengantarkan uang itu, maka lebih rendah juga persentase bahaya yang ada.

" didepan sana terdapat sebuah tekongan yang besar, harap berhati hati."

ketika hampir sampai ditekongan itu, Thomas terus mengingati supirnya.

setelah itu, dia mengeluarkan HT miliknya dan mengingati mobil lainnya.

kecepatan mobil itu mulai diperlambat dan mereka perlahan membelokkan mobil mereka ditekongan itu.

jalan ini memanglah tidak terdapat mobil yang berlalu lalang. dan ketika kedua mobil mereka itu sedang berbelok, mereka tiba tiba mengerem mobil mereka.

dibelakang mereka terdapat mobil pengangkut uang dan mobil itu hampir terbalik ketika ikut mengerem mobilnya.

disiang bolong seperti ini, jalanan ini menjadi sangatlah horor. mitos mitos yang tersebar sepertinya benar adanya, ini merupakan jalan yang sial.

kedua mobil itu tadinya telah mengurangi kecepatan dan jika dilihat dari kemampuan berkendara supir, kedua mobil itu bisa melewati tekongan ini dengan aman. kenapa bisa terjadi kecelakaan seperti ini?

setelah terjadi pengereman tiba tiba, mereka pun terhenti disebuah tempat yang sangat hening. semua orang didalam kedua mobil itu tidak berani bergerak. jika dilihat dari segi logika yang ada, semua orang didalam mobil itu tidak seharusnya duduk diam ketika terjadi kecelakaan seperti ini. mereka seharusnya turun dan melihat apa yang sebenarnya terjadi. namun sekarang kedua mobil itu tidak ada reaksi apapun.

disaat ini, tiba tiba terlihat sebuah truk kontainer berwarna biru yang berkendara kearah mereka. ketika sampai ditekongan itu dan truk itu pun berhenti disamping kedua mobil itu.

disaat ini, turunlah 6orang pria yang memakai masker anti racun dan keenam orang itu berpenampilan seperti perampok pada umumnya. hanya saja yang ingin mereka rampok bukanlah kedua mobil itu melainkan mobil pengangkut uang itu.

" pindahkan semua uang itu dalam waktu sesingkat mungkin!"

perintah seorang pria muda yang merupakan pemimpin mereka.

dia lalu bergegas kebagian bawah mobil dan mengeluarkan dua buah kunci lalu menempelkan kedua kunci itu dibagian bawah mobil dengan lem yang sangat kuat.

pria paruh baya itu lalu membuka pintu mobil itu dan memerintahkan orang lain untuk memindahkan kardus kardus berisikan uang itu.

semua orang orang yang ada didalam mobil pengangkut uang itu sudah jatuh pingsan.

orang orang pun memindahkan semua kardus yang berisi uang itu kedalam truk kontainer mereka. didalam truk kontainer itu juga terdapat beberapa peti mati. beberapa orang itu memindahkan semua uang itu dengan waktu yang sangat cepat. setelah itu, mereka memindahkan peti peti itu kebagian terdepat kontainer itu dengan tujuan menutupi semua kardus yang berisikan uang itu.

pria paruh baya itu lalu masuk kedalam tempat duduk supir dan mengeluarkan sebuah botol kecil. dia membuka tutup botol itu dan mengarahkannya kebagian hidung Thomas dan membiarkan Thomas menghirupnya selama beberapa detik.

tidak lama kemudian, Thomas yang awalnya pingsan itu pun sadar dan menghirup udara segar tanpa henti.

dia terbengong ketika menoleh dan menatap pria paruh baya itu. dia lalu menarik nafas yang dalam :

" sh*t, efek dari obat penangkal racun ini sangatlah kuat. ini bahkan lebih bau dari tinja ku sendiri."

Novel Terkait

This Isn't Love

This Isn't Love

Yuyu
Romantis
3 tahun yang lalu
Cinta Pada Istri Urakan

Cinta Pada Istri Urakan

Laras dan Gavin
Percintaan
4 tahun yang lalu
Hanya Kamu Hidupku

Hanya Kamu Hidupku

Renata
Pernikahan
3 tahun yang lalu
Cantik Terlihat Jelek

Cantik Terlihat Jelek

Sherin
Dikasihi
4 tahun yang lalu
Cinta Adalah Tidak Menyerah

Cinta Adalah Tidak Menyerah

Clarissa
Kisah Cinta
4 tahun yang lalu
Adieu

Adieu

Shi Qi
Kejam
5 tahun yang lalu
Kamu Baik Banget

Kamu Baik Banget

Jeselin Velani
Merayu Gadis
3 tahun yang lalu
Ten Years

Ten Years

Vivian
Romantis
3 tahun yang lalu