Antara Dendam Dan Cinta - Bab 476 Apa Itu Melakukan Hal Yang Buruk?

Dia berhenti.

"Aku berpihak pada Celine Ning."

Leon berbalik dan menatap Glen Yu, "Kamu ..." Dia berhenti bicara, perawat itu mendesaknya, dan dia mengatakan kalimat terakhir, "Kamu seharusnya memperlakukan Celine Ning lebih baik, dia tidak pernah melakukan sesuatu yang buruk padamu."

Setelah selesai mengatakannya, Leon berbalik dan pergi.

Kali ini, Glen Yu juga tidak menghentikannya.

Glen Yu berdiri diam di tempat selama beberapa detik, tiba-tiba sudut bibirnya terangkat dan menunjukkan senyuman ironis.

Tidak pernah melakukan hal yang buruk padanya?

Apakah berpura-pura berada di sisinya dan ingin membunuhnya bukan merupakan sesuatu hal yang buruk? Apakah dia berbaring di sampingnya, namun mengandung anak pria lain bukan sebuah kesalahan?

Jika itu semua tidak dianggap hal yang buruk, jadi apa yang bisa dianggap melakukan hal yang buruk padanya?

Setengah menit kemudian, dia baru menggerakkan kursi roda dan pergi ke arah yang berlawanan.

…………

Di bangsal.

Celine Ning sadarkan diri setelah setengah jam kemudian.

Ketika dia sadarkan diri, kepalanya sakit, dan dia tidak bisa mengangkat kelopak matanya.

Ketika Bunga melihat Celine Ning berjuang untuk membuka matanya, matanya langsung tiba-tiba melebar, "Nona, kamu sudah sadar!"

Celine Ning mendengar ada seseorang yang berbicara, mengenai siapa yang sedang berbicara, dia tidak bisa mendengarnya dengan jelas.

Bunga sudah terbang ke sisinya seperti burung ceria.

Febby Su bergegas datang dan memeriksa Celine Ning sejenak, "Semuanya sudah normal."

Dia mengambil bantal dan meletakkannya dibelakang Celine Ning, "Bagaimana perasaanmu?"

Pandangan Celine Ning perlahan-lahan pulih.

"Dokter Febby?"

Kesadarannya berangsur-angsur kembali, dan dia sudah ingat akan apa yang terjadi.

Dia menyentuh perutnya tanpa sadar.

Febby Su yang merupakan dokter kebidanan dan ginekology, dia otomatis mengetahui mentalitas wanita hamil, ketika terjadi sesuatu, dia pasti akan mengkhawatirkan bayi di kandungannya terlebih dahulu.

"Tidak perlu khawatir, kandunganmu baik-baik saja, hanya saja ada satu hal yang harus diperhatikan," Febby Su berkata, "Kamu harus memulihkan diri dengan baik, jangan memikirkan banyak hal, beristirahatlah, apakah kamu mengerti?"

Celine Ning menatap Febby Su.

Febby Su berkata: "Anggap saja demi kamu bisa melahirkan dengan lancar."

Celine Ning mengangguk, "Oke."

Toktoktok.

Pintu diketuk beberapa kali.

Ketika Febby Su menoleh, dia melihat Glen Yu datang dengan kursi rodanya.

Dia berdiri, "Kebetulan aku ada sedikit urusan, aku akan kembali ke kantor dulu, jika butuh bantuan datang saja ke kantor untuk mencariku."

"Oke."

Hanya Celine Ning dan Glen Yu yang tersisa di ruangan.

Celine Ning tadi tidak ingat apa pun, sekarang ketika dia melihat Glen Yu, kejadian tadi langsung muncul dalam benaknya.

Dia sudah ingat.

Pada saat sebelum dia pingsan, dia melihat Glen Yu bergegas maju ke arahnya.

"Terima kasih."

Glen Yu mendengus, "Kamu benar-benar tidak memikirkan diri sendiri, kamu sendiri sudah pendarahan, namun masih membantu orang lain seperti masih sehat-sehat saja."

Namun Celine Ning kali ini tidak membantah Glen Yu.

Di dalam lubuh hatinya yang dalam dia sekarang juga masih merasa takut.

Janin sekarang paling rentan, jika ada yang tidak beres terjadi pada periode ini, dia pasti akan sangat menyesalinya seumur hidupnya.

Glen Yu menatap ekspresi Celine Ning yang tampak melamun dan khawatir, lalu dia menghentikan perkataannya.

"Tetapi kamu tidak perlu khawatir, kamu selalu beruntung, anakmu juga demikian."

Celine Ning mengangkat kepalanya dan melihat ke Glen Yu, "Mengapa kamu tiba-tiba bergegas maju dan menyelamatkanku?"

Di bawah tatapan Celine Ning yang polos, Glen Yu malah menghindari tatapannya.

"Apakah ada yang tidak bisa kamu katakan?" Celine Ning tersenyum, "Kamu mengkhawatirkanku?"

Glen Yu menunjukkan ekspresi sedikit marah dan malu, "Kamu sekarang sedang hamil, jika kamu terjatuh, maka 2 nyawa yang akan melayang, nanti aku yang akan berdosa."

"Oh," Celine Ning berkata sambil seperti sedang berpikir, "Jadi, kamu bukan mengkhawatirkan aku, melainkan mengkhawatirkan anak di kandunganku?"

"Hehe," Glen Yu mencibir dengan tidak sungkan, "Apa yang aku khawatirkan? Ini bukan anakku, jika aku khawatir tentang hal itu, aku seharusnya memanggil Calvin Li ke sini sekarang, dia benar-benar tidak bertanggungjawab sedikit pun."

Celine Ning dibuat tertawa oleh perkataan Glen Yu ini.

Semua kekhawatirannya tadi langsung menghilang begitu saja.

Penampilannya benar-benar seperti anak kecil yang cemburu, namun tidak mau mengakuinya, sangat kontradiktif.

Glen Yu: "..."

Apa yang tadi dia katakan? Apakah itu lucu?

Sejak saat itu, Celine Ning mulai dirawat di rumah sakit.

Glen Yu menemaninya.

Banyak orang datang untuk menjenguknya, mereka semua hanya antusias di permukaan, tetapi pada kenyataannya, mereka semua memiliki tujuan mereka sendiri.

Selain suplemen nutrisi yang diberikan oleh Ariana Su yang di simpan Celine Ning, dia meminta Bunga untuk membuang semua yang diberikan orang lain.

Ketika Bunga melihat berbagai barang yang begitu mahal itu, dia merasa sedikit tidak tega membuangnya.

"Tetapi Nona, jika semua ini dibuang, bukankah itu akan terlalu mubazir?"

"Jadi, apakah kamu ingin merasa mubazir, atau kamu ingin kesehatan mengalami masalah jika memakan barang-barang ini?"

Bunga mengambilnya dan melemparkannya ke tempat sampah tanpa perasaan, "Lebih baik dibuang saja."

Hingga sehari sebelum dia keluar dari rumah sakit, Denis Yu baru datang menjenguknya.

Celine Ning sedang bersandar di atas kepala tempat tidur sambil membaca buku cara mendidik anak, dia mendengar ada suara di pintu, dia mengira itu Bunga, "Tolong ambilkan segelas air."

Denis Yu mengangkat alisnya, dia berjalan ke meja, dan membawa secangkir air untuk Celine Ning.

Celine Ning mengambilnya dan dia melihat sepasang tangan ramping dengan sudut matanya, lalu dia mengangkat matanya dan terkejut.

Denis Yu: "Kenapa? Kamu terkejut melihat aku datang?"

Celine Ning meletakkan gelas air di meja samping tempat tidur di sisi lain dan mengangkat bahu, "Tuan muda Denis, bisakah kamu jangan begitu mengejutkan orang, datang tanpa suara dan jejak sedikit pun."

Denis Yu tersenyum, "Kamu sekarang masih bisa bercanda?"

Celine Ning melirik ke belakang, "Kakak tidak datang bersamamu?"

Berbicara tentang Felicia, mata Denis Yu memancarkan sedikit cahaya suram, meskipun itu segera menghilang.

"Ketika kamu pergi ke rumah sakit jiwa beberapa hari yang lalu, bukankah kamu masih sangat bersemangat? Aneh sekali, mengapa kamu tiba-tiba jatuh sakit sekarang?"

Celine Ning mengangkat bahu, "Apa boleh buat, tubuhku tidak kuat, dan pikiranku sudah tidak terkonsentrasi, namun Tuan muda Denis mengetahuinya."

Denis Yu dan Celine Ning mengobrol sebentar, lalu dia tiba-tiba bertanya: "Claire ..."

Novel Terkait

After Met You

After Met You

Amarda
Kisah Cinta
4 tahun yang lalu
Craving For Your Love

Craving For Your Love

Elsa
Aristocratic
4 tahun yang lalu
Anak Sultan Super

Anak Sultan Super

Tristan Xu
Perkotaan
4 tahun yang lalu
Hello! My 100 Days Wife

Hello! My 100 Days Wife

Gwen
Pernikahan
4 tahun yang lalu
Cinta Yang Terlarang

Cinta Yang Terlarang

Minnie
Cerpen
5 tahun yang lalu
Terpikat Sang Playboy

Terpikat Sang Playboy

Suxi
Balas Dendam
5 tahun yang lalu
Get Back To You

Get Back To You

Lexy
Percintaan
4 tahun yang lalu
After The End

After The End

Selena Bee
Cerpen
5 tahun yang lalu