My Greget Husband - Bab 123 Batu Giok Mutton Fat Fade

Perkataan Handy Wang membuat semua orang yang hadir langsung mengangguk-anggukan kepala.

Di saat dia mempersembahkan hadiah, semua orang bisa melihat nama orang yang mempersembahkan hadiah itu.

Kakak angkat dia benar-benar orang besar.

Menantu keluarga Su itu benar-benar bodoh sekali, tidak melihat dia sangat pemberani? Hanya demi menjaga martabat malah dipermalukan, benar-benar bukan pilihan pintar.

Di kehidupan masyarakat sekarang, tidak ada kekuatan tidak ada kekuasaan, meskipun pipi kananmu ditampar oleh orang lain, kamu hanya boleh menahan dan dengan tersenyum memberikan pipi kirimu.

Merasakan tatapan orang lain yang berbeda ini, hati Handy Wang sangat bangga sekali.

“Lihat itu! Hadiah itu adalah persembahan dari kakak angkat aku!” Handy Wang sambil menunjuk dengan bangga.

Semua orang melihat arah yang ditunjuk olehnya, melihat meja yang di samping terletak sebuah patung keramik Dewa Panjang Umur memegang Persik.

Hanya sekali melihat, Yogi Chen sudah tahu itu adalah benda antik asli, seharusnya benda antik dari zaman dinasti Qing, setidaknya juga bernilai puluhan juta RMB.

Sepertinya kakak angkatnya benar-benar kaya.

Yogi Chen senyum dingin, akhirnya dia mengerti kenapa Handy Wang tiba-tiba menjadi kaya, ternyata dia mendapatkan kakak yang kaya.

“Mantap, patung keramik Dewa Panjang Umur memegang Persik benar-benar benda pusaka yang sudah langka!” Puji Yogi Chen.

Setelah mendengar perkataannya, Handy Wang semakin sombong, langsung mengangkat dagunya, dengan sombong berkata: “Untung saja kamu tahu!”

Melihat Handy Wang sangat berlagak, Yogi Chen tertawa dan menggelengkan kepalanya: “Hadiahnya memang bagus, namun hadiah ini tidak ada hubungan dengan kamu kan? Bukan kamu juga yang memberikannya, kenapa kamu yang bahagia?”

Setelah Yogi Chen berkata, semua tatapan mata kembali melihat Handy Wang.

Pria ini muka tebal juga, membawa hadiah milik kakak angkatnya, ke sini untuk berlagak, kalau orang yang tidak tahu mungkin akan mengira kalau hadiah ini milik dia.

Orang yang melihat keramaian tidak takut masalah menjadi semakin kacau, mereka hanya terus melihat mereka berdua.

Merasa pandangan orang lain sudah berubah, hati Handy Wang sangat marah, namun dia juga tidak boleh marah.

Dia pun berpikir sejenak, lalu muncul ide baru, dia langsung berdiri dan tersenyum dingin berkata: “Kamu dari mana tahu aku tidak membawa hadiah?”

Sambil berkata, dia mengeluarkan sebuah kotak kecil cantik, berjalan ke hadapan Arifin Li, dengan sopan berkata: “Presdir Li, besok adalah ulang tahun tuan besar ke 70, ini hadiah kecil dari aku, semoga tuan besar panjang umur dan sehat selalu.”

Sambil berkata dia membuka kotak itu, seketika orang yang di samping langsung bersamaan berdiri.

Setelah melihat isi yang ada di dalam kotak kecil itu, mereka langsung bersorak.

“Wah, batu giok Mutton Fat Fade yang cantik sekali.”

Ada orang langsung maju ke depan untuk melihat, langsung berkata: “Batu giok Mutton Fat Fade yang seputih ini, aku pertama kali melihatnya.”

“Betul, ini sepertinya batu giok dari dinasti Qing.”

Orang yang hadir di sini semuanya adalah orang-orang kelas atas, pasti pernah bermain benda antik.

Setelah mendengar perkataan mereka, semua orang langsung menganggukkan kepala setuju.

Batu giok Mutton Fat Fade ini setidak nya bernilai 2 juta RMB (sekitar 4 miliar rupiah), andai saja dilelang, mungkin saja bisa dilelang dengan harga 3 juta(sekitar 6 miliar rupiah) RMB.

Awalnya mengira dia hanya seorang bawahan saja, namun sekarang anak muda ini juga memiliki sedikit kemampuan, tidak memalukan nama kakak angkatnya.

Setelah mendengar pujian orang lain, Handy Wang tersenyum lalu berkata: “Apa yang anda katakan benar, ini batu giok dinasti Qing. Aku mengetahui bahwa tuan besar Li suka mengoleksi benda antik, oleh karena itu aku dari seorang kolektor benda antik membeli batu giok Mutton Fat Fade ini, semoga tuan besar bisa menyukainya.”

Orang China sangat suka terhadap batu giok, dan batu giok Mutton Fat Fade merupakan salah satu batu giok yang terkenal, meskipun orang yang tidak mengerti benda antik, juga tahu batu giok ini adalah benda berharga.

Di saat ini, ada orang tiba-tiba bertanya: “Batu giok ini kamu mengeluarkan uang sebesar apa untuk membelinya?”

“Tidak terlalu mahal!”

Hanya melihat Handy Wang memberi kode seperti menelepon, lalu berkata: “Hanya 6 juta RMB (sekitar 12 miliar rupiah) saja.”

Apa!

6 juta RMB (sekitar 12 miliar rupiah)?

Kalau begitu, hadiah yang disembahkan oleh dia dan kakak angkatnya bisa mencapai puluhan juta RMB.

Wah!

Semua orang terkagum-kagum, bisa mengeluarkan uang sebanyak puluhan juta RMB, benar-benar orang kaya.

Namun, semua orang mengerti, jika bisa menggunakan uang 10 juta RMB berjalin hubungan dengan keluarga Li, pasti tidak rugi!

Tatapan mereka melihat Handy Wang langsung berubah, tidak menganggap dia sebagai bawahan lagi.

Mendengar pujian semua orang, bahkan Michelle Su juga tidak tahan untuk melihat batu giok, setelah melihat dia pun merasa batu giok ini sangatlah indah.

Handy Wang sangat menikmati tatapan dari semua orang, namun Yogi Chen yang berada di samping malah tertawa.

Suara ketawa dia sangat menusuk Handy Wang, mukanya langsung berubah: “Kamu ketawa apa?”

“Tidak apa-apa. Tiba-tiba kepikiran kejadian yang lucu, makanya ketawa.”

Selesai berkata, Yogi Chen berkata terhadap Handy Wang: “Oh iya, tadi baru saja kamu mengatakan kamu menghabiskan berapa untuk membeli batu giok ini?”

“Kamu tuli? Aku baru saja mengatakan 6 juta RMB(sekitar 12 miliar rupiah)!” Lalu Handy Wang langsung menyindir: “Kamu menjadi menantu yang menikah ke keluarga wanita juga tidak akan bisa mengeluarkan uang sebanyak ini.”

“6 juta RMB (sekitar 12 miliar rupiah)?” Yogi Chen tertawa terbahak-bahak dan berkata: “Harganya terlalu tinggi.”

“Yogi Chen....” Michelle Su yang berada di samping Yogi Chen langsung menarik lengannya, lalu pelan-pelan menggelengkan kepala, memberi kode agar dia tidak sembarangan berbicara.

Meskipun dia dan Arifin Li adalah teman, namun hari ini yang datang adalah memberi ucapan ulang tahun kepada tuan besar Li, dia sebagai tamu, juga tidak boleh sembarangan berbicara.

Lagipula, orang yang hadir semuanya adalah orang yang terkenal dan kaya, mereka sudah mengatakan bahwa batu giok ini lumayan bagus, dan kamu malah mengatakan bahwa batu giok ini jelek, ini sama saja seperti memukul muka mereka.

Dia tidak boleh mengatakan perkataan begini untuk menyinggung mereka.

Setelah Yogi Chen selesai berkata, semua orang yang hadir langsung menatap Yogi Chen.

Apa maksudnya ini?

Batu giok ini tidak bernilai 6 juta RMB (sekitar 12 miliar rupiah) kah?

Tidak mungkin, dari bahan dan zamannya harga ini sudah cocok dengan batu giok ini, meskipun lebih mahal, dan berdasarkan harga pasar batu giok Mutton Fat Fade ini, dua tahun kemudian pasti akan meningkat juga, bagaimana pun tidak akan rugi!

Ekspresi Handy Wang tidak senang dan berkata: “Yogi Chen, kamu kalau tidak mengerti jangan sembarangan berbicara!”

“Aku sembarangan berbicara?” Yogi Chen menunjuk diri sendiri dan tertawa lagi.

Suara tertawa dia seperti sedang menyindir Handy Wang, dia ingin marah, namun berpikir dia masih berada di rumah keluarga Li, dia pun menahan emosinya, lalu dengan nada dingin berkata: “Kalau begitu, batu giok aku ini bernilai berapa?”

Yogi Chen menaikkan satu jari.

Apa?

Handy Wang merasa marah namun juga merasa lucu: “1 juta RMB (sekitar 2 miliar rupiah)? Kamu hanya si miskin yang pura-pura mengerti saja. Ini adalah batu giok dinasti Qing, hanya bernilai 1 juta RMB, kamu buta?”

Yogi Chen tersenyum baru ingin berkata, namun Handy Wang langsung dengan emosi berjalan mendekati Yogi Chen, sambil menunjuk hidungnya dan berkata: “Yogi Chen, kamu tahu apa? Benda ini aku mengeluarkan biaya besar untuk membelinya, kamu omong kosong lagi, aku robek mulut kamu!”

Si bodoh Yogi Chen, batu giok ini dia beli dari tangan paman dia.

Paman dia sudah bermain di benda antik puluhan tahun, batu giok ini dia membeli dengan harga 2 jutaan RMB, lalu dia mengatakan 6 juta RMB (sekitar 12 miliar rupiah) sebenarnya hanya ingin berlagak di depan mereka saja.

Namun Yogi Chen mengatakan batu giok hanya bernilai 1 juta RMB, ini benar-benar omong kosong.

Yogi menggelengkan kepala dan berkata: “Batu giok Mutton Fat Fade asli tidak mungkin sepucat ini.”

Yogi Chen melihat batu giok pucat yang ada di dalam kotak hadiah dan berkata: “Batu giok Mutton Fat Fade yang asli pasti putih berkilau, di bawah cahaya akan muncul warna kekuningan, mirip seperti lemak yang membeku. Batu giok Mutton Fat Fade yang sesungguhnya akan mirip seperti lemak kambing yang baru dibelah.”

Sambil berkata, Yogi Chen berhenti sejenak lalu melanjutkan pembicaraannya: “Coba kalian lihat baik-baik batu giok ini, sangat pucat sekali, di bawah cahaya, batu giok ini juga sangat redup, saat meraba juga tidak ada rasa halus itu. Bahkan pahatan batu giok ini masih ada sedikit tajam, kelihatan kalau ini pasti hasil pahatan mesin, jadi aku berani memastikan kalau batu giok ini palsu!”

Suara Yogi Chen tidak kuat, namun orang yang hadir dengar sangat jelas.

Seketika, semua orang langsung terdiam.

“Kalau kalian tidak percaya, kalian boleh cari di internet, pasti akan banyak informasi yang berhubungan dengan batu giok Mutton Fat Fade ini.”

Yogi Chen dengan pelan berkata: “Di sisi satunya, batu giok bisa menjaga kesehatan manusia. Andaikata batu giok ini adalah peninggalan dari dinasti Qing, pasti sudah dipakai oleh banyak orang, permukaan batu giok pasti akan sangat mulus sekali, tapi permukaan batu giok ini masih ada sedikit tajam.”

Setelah Yogi Chen berbicara semua orang bersamaan mengeluarkan ponsel, mencari informasi di internet.

Membaca informasi yang tertera di internet sama dengan apa yang dikatakan oleh Yogi Chen, mereka pun saling memandang. Jangan-jangan batu giok Mutton Fat Fade ini benar-benar palsu?

Novel Terkait

Back To You

Back To You

CC Lenny
CEO
4 tahun yang lalu
Thick Wallet

Thick Wallet

Tessa
Serangan Balik
4 tahun yang lalu
Cinta Seumur Hidup Presdir Gu

Cinta Seumur Hidup Presdir Gu

Shuran
Pernikahan
4 tahun yang lalu
Seberapa Sulit Mencintai

Seberapa Sulit Mencintai

Lisa
Pernikahan
4 tahun yang lalu
Dewa Perang Greget

Dewa Perang Greget

Budi Ma
Pertikaian
4 tahun yang lalu
My Charming Lady Boss

My Charming Lady Boss

Andika
Perkotaan
5 tahun yang lalu
Cinta Yang Dalam

Cinta Yang Dalam

Kim Yongyi
Pernikahan
4 tahun yang lalu
Adieu

Adieu

Shi Qi
Kejam
5 tahun yang lalu