Too Poor To Have Money Left - 237 Undangan KeTepi Danau

Soren langsung berseru, "Hah? Bagaimana kamu tahu?"

"Dengar dari teman, mereka pergi ke arah kalian datang tadi.”

Yunisha Sima berkata dengan datar, dan melirik Julien Lu.

Dan Soren tidak terlalu senang, dan berkata, "Oh, kalian saling mengenal."

"Tapi soal ini, setelah kalian kembali, kamu tidak perlu memberi tahu mereka."

Yunisha Sima berdiri, dan sedikit membungkuk, tersenyum berkata, “Baiklah kalau begitu, sampai jumpa.”

Matanya yang indah kembali menatap Julien Lu dan Devi Yangjin baru berbalik pergi.

Ketika sekelompok orang itu berjalan menjauh, Julien Lu bertanya dengan ragu, "Apakah ... ketahuan?"

Devi Yangjin bertanya, “Apakah kalian saling kenal?"

"Tidak termasuk kenal."

Julien Lu menggelengkan kepalanya, tapi dia hampir yakin di dalam hatinya bahwa Yunisha Sima ini mungkin adalah saudara perempuan Audrey Sima.

Dia memiliki kesan yang baik tentang keluarga Sima.

Tapi dia dan Yunisha Sima tidak mengenal satu sama lain, dan di lingkungan seperti ini.

Begitu dia berbicara, itu sama artinya dengan dia sendiri yang mengakuinya, dia sendiri adalah seorang Praktisi, ini akan membawa masalah sampai akhir.

Tidak ada lagi praktisi yang mendekat.

Begitu saja, ketika mendekati sore hari, keempatnya pulang sambil mengiringi sapi dan domba.

Nenek Laura sudah menyiapkan makan malam.

Dan Marfolo Fang yang sebagai pemimpin kelima orang ini, sama seperti yang yang mereka lihat sebelumnya.

Seolah-olah terobsesi dengan pemandangan di daerah ini, terus menerus membidik gunung salju besar dan mengambil dua lembar foto.

Julien Lu yang baru saja kembali, langsung memperhatikan pemandangan ini.

Tidak lama kemudian, Darry dan istrinya kembali.

Malam telah tiba.

Setelah menyelesaikan pekerjaan yang ada, mereka bersama-sama masuk ke dalam Yurt.

Tepat saat Julien Lu dan Devi Yangjin, dan juga Soren sekeluarga menikmati makan malam.

Suara langkah kaki terdengar mendekat, lalu kelima orang itu berjalan masuk.

“Halo, benar-benar telah mengganggu.” Marfolo Fang tersenyum.

Meski sudah dikatakan sebelumnya, keluarga Soren yang akan mengurus makanan mereka beberapa hari ini.

Dia juga tidak sungkan, lalu melambaikan tangannya, dan mereka berlima perlahan duduk.

Julien Lu tidak mengatakan apa-apa, dia terus mengamatinya dalam diam, dan tidak ada yang mencurigakan dari ekspresi Marfolo Fang.

Sepertinya identitasnya dan Devi Yangjin belum ketahuan.

Saat makan malam baru berjalan setengah jalan, Marfolo Fang mengeluarkan satu permintaan lagi.

Permintaannya adalah dua wanita lainnya harus membasuh tubuh mereka setelah perjalanan panjang selama berhari-hari.

Tolong menyiapkan air panas dan yang lainnya, dan akan dibayar.

Sebelumnya Julien sudah membicarakannya ke Darry dan istrinya.

Beberapa hari ini, jika ada tamu yang meminta seperti ini, sebisa mungkin menyetujuinya.

Jadi Darry dan istrinya ragu sejenak, kemudian menyetujuinya.

Meskipun mereka tidak begitu mengerti, tapi mereka tetap mengingat uluran tangan Julien Lu dalam hati mereka.

"Ini masalah kecil, serahkan pada kami!"

Kata Darry sambil meminta istrinya Maria dan Keana ibu anak ini pergi ke Yurt dan mulai merebus air.

Setelah perkenalan, kelima orang itu marganya sama-sama Fang, ini membenarikan dugaan Julien Lu, mereka adalah Praktisi dari sebuah keluarga kecil.

Marfolo Fang dan Marvel Fang mungkin adalah kakak adik, tapi Marvel Fang tidak banyak bicara.

Dan pemuda dengan kesombongan itu bernama Juni Fang.

Dan dua wanita lainnya, satu bernama Jesseline Fang, dan satunya lagi bernama Jessy Fang.

Julien Lu, Soren, dan Devi Yangjin duduk bersama, mencari topik dan minum.

Dan perhatian Julien Lu terus tertuju pada 5 orang ini, dan topik pembicaraan adalah caranya untuk menahan mereka untuk tetap tinggal.

Sebenarnya makan malam ini telah lama selesai.

Dan Marfolo Fang masih tinggal di sini, dan alasannya mungkin bukan karena menunggu dua wanita ini.

Setelah setengah jam berlalu, seperti yang telah diduga oleh Julien Lu, Marfolo Fang tiba-tiba mengajukan satu permintaan lagi.

Permintaannya ini ditentang keras oleh Keana.

Permintaannya adalah ingin meminta Soren menjadi pemandu wisata mereka.

Ketika dia mengatakan ini, warna wajah Darry dan istrinya langsung berubah.

"Pelanggan, jangan ungkit lagi topik ini, sebelumnya ada orang yang bertanya, kami tidak menyetujuinya, kali ini juga tidak ada pengecualian.”

Darry mengayunkan tangannya dan menolak.

"Hehe, ini sebenarnya tidak terlalu sulit, pikirkanlah kembali Kepala Keluarga, pembayarannya bisa dibicarakan.”

Marfolo Fang tidak terlalu terkejut dengan ini, dia hanya mengungkitnya dengan perlahan dan berlalu begitu saja.

Setelah itu, topik pembicaraan dengan cepat berubah dan beralih ke Julien Lu.

"Ngomong-ngomong, dari keluarga mana keponakan Kepala Keluarga? Dan sudah beberapa hari di sini, apakah ada hal lain yang perlu dikerjakan sebelum kembali?”

Pertanyaan ini terlalu mendadak.

Seperti yang diketahui semua orang, dari awal Devi Yangjin dari awal telah menyiapkan jawabannya.

Darry tanpa sadar melirik ke Julien Lu, tanpa mengubah ekspresi wajahnya berkata, “Dia dari Kota S, belum lama ini baru tamat kuliah, dia kesini karena ingin belajar beberapa keterampilan sebelum kembali, berencana untuk bertani.”

"Oh, ternyata begitu, muda dan menjanjikan."

Marfolo Fang terkekeh dan mengangkat gelasnya untuk memberi isyarat.

Julien Lu bergegas mengangkat gelasnya untuk membalasnya, dan berpura-pura sedikit senang karena dihormati yang lebih senior.

Dan hanya Juni Fang menarik sudut bibirnya, tidak tahu apakah ejekan atau penghinaan.

Namun, pandangannya tertuju pada Devi Yangjin sepanjang malam ini, jika tidak Julien Lu tidak memenuhi syarat untuk membuatnya melirik dia.

Bahkan dengan pandangannya.

Mereka menghabiskan waktu dua jam penuh.

Setelah kedua wanita yang pergi tadi telah kembali, Marfolo Fang baru pamit.

Penggembala selalu tidur lebih awal dan bangun lebih awal, dan tidak mungkin menemani mereka mengobrol panjang sepanjang malam, dan ini sudah hal umum yang diketahui wisatawan.

Ketika mereka bersama-sama keluar dari Yurt, Juni Fang berjalan mendekat.

Dia tidak ke arah Julien Lu, melainkan ke Devi Yangjin.

“Devi, ini masih pagi, bisakah kamu menemaniku berjalan-jalan? Ada sesuatu yang mau aku katakan.” Kata Juni Fang tersenyum.

"Hm ... baiklah."

Devi Yangjin berpikir sejenak dan menyetujuinya.

Julien Lu disampingnya, diam-diam menghela nafas, benar-benar ahli dalam percintan.

Dia dari awal sudah melihat, Juni Fang ini sedikit tertarik pada Devi Yangjin.

Melihat dia yang berbicara dengan lembut dan terlihat alami, dia mengerti Juni Fang sering melakukan hal seperti ini.

Tapi Juni Fang kali ini telah salah memperhitungkannya.

Julien Lu sangat jelas, Devi Yangjin orang yang seperti apa.

Meskipun dia hampir tidak berinteraksi dengan Juni Fang, tapi dia mengetahui dia itu sangat sombong.

Saat Juni Fang membawa Devi Yangjin ke tepi danau, Julien Lu kembali ke Yurt.

Begitu dia masuk, dia segera memeriksa ke permukaan lantai.

Sekali melihatnya, dia tahu seseorang telah datang.

Beberapa perabotan disini telah dipindahkan.

Dan biasanya, selain Keana yang sesekali masuk, Soren tidak akan masuk, bahkan jika dia masuk dia juga tidak akan memindahkannya dengan sembarangan.

Bagaimanapun, ini adalah rumah mereka, dan mereka sudah lama mengenalnya.

Julien Lu berjalan ke tepi tempat tidur dan mendiamkannya dalam diam sebentar, baru mengangkat selimut yang ada di tepi tempat tidur dan melihat ke bawah, baru menghela nafas lega.

Peralatan yang disiapkan oleh Vicky untuknya dan Devi Yangjin tidak bergerak sedikitpun.

Dengan kata lain, Marfolo Fang mereka belum menyadarinya.

Julien Lu berjalan ke perapian dan menambahkan beberapa kayu bakar, dan berbaring di atas tempat tidur.

Jika tidak terjadi sesuatu, seharusnya dia bisa menghubungan Meridian malam ini .

Memikirnya saja membuatnya sangat bersemangat.

Mungkin setelah satu jam berlalu, Julien Lu yang tenggelam dalam latihannya, mendengar suara langkah kaki yang samar-samar.

Devi Yangjin.

Setelah dua bulan berhubungan, Julien Lu tidak mungkin tidak bisa membedakan suara langkah kakinya.

Awalnya dia pikir malam ini berlalu begitu saja.

Tapi tidak terpikirkan olehnya, salju telah turun.

Marfolo Fang di dalam Yurt berkata, “Saudara Julien Lu, apakah sudah tidur? Di luar telah turun salju, Bisakah kami berteduh ditempatmu.”

Novel Terkait

My Cute Wife

My Cute Wife

Dessy
Percintaan
4 tahun yang lalu
The Revival of the King

The Revival of the King

Shinta
Peperangan
4 tahun yang lalu
The Break-up Guru

The Break-up Guru

Jose
18+
4 tahun yang lalu
The Campus Life of a Wealthy Son

The Campus Life of a Wealthy Son

Winston
Perkotaan
4 tahun yang lalu
Get Back To You

Get Back To You

Lexy
Percintaan
4 tahun yang lalu
Villain's Giving Up

Villain's Giving Up

Axe Ashcielly
Romantis
4 tahun yang lalu
My Japanese Girlfriend

My Japanese Girlfriend

Keira
Percintaan
4 tahun yang lalu
My Secret Love

My Secret Love

Fang Fang
Romantis
5 tahun yang lalu