Precious Moment - Bab 66 Yang tidak tahu terima kasih

Ketika dia melihat Wenny Zhou dan Selena Qin berjalan masuk, Tiffanny Wen tidak terkejut, tetapi hanya memberi mereka pandangan ringan.

Tetapi pada kenyataannya, pada saat ini hatinya bingung, sama seperti lima rasa, asam, pahit, pedas dan asin, tetapi tidak ada rasa manis.

Hari ini aku sungguh tidak beruntung. Pada awalnya aku berencana keluar untuk bersantai dan melihat pemandangan untuk mencari inspirasi, tetapi malahan bertemu banyak orang yang tidak ingin aku temui. Jika Gwen Qin dan Greyson Tsu juga datang, maka hari ini bisa mengadakan pesta blacklist.

Jessica Qin, yang duduk di sudut sedang bingung, tetapi saat melihat Wenny Zhou datang. Dia bersikap sepertinya sangat akrab dengan Tiffanny Wen, seolah-olah dia bertemu dengan orang yang sudah lama tidak bertemu. Dia berdiri dengan gembira,bahkan melupakan membersihkan tangannya yang memegang pasir dan memegang tangan Wenny Zhou.

"Kakak Wenny, kamu kenal kakakku, itu bagus sekali, kamu suruh kakakku menjelaskan kepada semua orang, bahwa aku benar-benar saudara perempuannya."

Merasakan rasa pasir dari tangannya, Wenny Zhou mengerutkan kening dengan tidak nyaman dan melirik matanya dengan ringan, Jessica Qin, yang terlalu bersemangat, diam-diam menarik tangan dan menepuk pasir halus di atasnya, dengan tenang, melihat ke arah Tiffanny Wen yang dingin.

Jika di masa lalu, Wenny Zhou tentu saja akan sangat senang melihat Tiffanny Wen dipermalukan, dan pasti akan membantu Jessica Qin, bahkan mungkin menceramahinya. Tetapi sekarang, dipaksa untuk memiliki hubungan yang baik dengan Tiffanny Wen, dan membantu Tiffanny Wen bebicara.

Wenny Zhou meletakkan tangannya di bawah dagunya, sedikit mengernyit, matanya bergerak seperti kanan atas, dan tampak seperti sedang mengingat.

Jessica Qin sangat bersemangat, berpikir bahwa Wenny Zhou akan berbicara untuknya, matanya terus berkedip.

Tapi Wenny Zhou perlahan membuka mulutnya dan berkata, "Aku teman sekelas Fanny, tapi aku belum pernah mendengarnya mengatakan bahwa dia punya saudara perempuan."

Sedikit memiringkan kepalanya, dia sepertinya mengingat sesuatu, dan membuka mulutnya menjadi bentuk "O", jari telunjuknya menunjuk ke udara.

"Namun, aku pernah mendengar Fanny mengeluh sebelumnya, mengatakan bahwa Paman Wen menikah lagi tak lama setelah kematian bibinya. Dan juga membawa putra dan putrinya ke rumah Fanny. Karena alasan ini, dia sangat sedih. "

Kemudian Wenny Zhou berhenti, menyatukan alisnya, menatap Jessica Qin selama tiga detik dengan tatapan bertanya, dan melanjutkan "kamu putri perempuan itu?"

Bom satu demi satu. Ceritanya terlalu berliku-liku. Semua orang yang menonton pasti bingung. Setelah perlahan memperjelas hubungan, tatapan Jessica Qin dan Yoel Qin menjadi lebih muak.

“Tidak kepikiran mereka benar-benar memiliki hubungan saudara."

"Ya, benar juga, tetapi dia cuma anak selingkuhannya."

"Apakah kalian dengar, tidak lama setelah ibunya meninggal ayahnya membawa selingkuhannya berserta anaknya masuk ke ruamah."

"Ya, ayahnya juga, tanpa hati nurani, pasangannya baru saja pergi, masih berduka, sudah menikahi selingkuhannya."

"Jangan bicara tentang ayah orang lain seperti ini, mungkin saja selingkuhannya membantunya melukapan dukanya."

"Apakah kalian tadi tidak melihatnya, mereka, kakak dan adik, bersatu menggertak orang lain, dan berpura-pura menyedihkan, benar-benar tak tahu malu."

Jessica Qin menatap kosong pada Wenny Zhou, dia tercengang untuk sementara waktu, dan dia tidak tahu mengapa Wenny Zhou akan membantu pelacur itu.

Yoel Qin juga tercengang. Dia tidak berharap masalah bisa membesar seperti ini. Suasana naik turun membuatnya tidak bisa menerimanya untuk sementara waktu.

Melihat tatapan benci di mata semua orang, seolah-olah melihat seekor tikus yang menyeberang jalan, mendengarkan komentar yang luar biasa, seperti telapak tangan dengan kail, disertai dengan angin, satu tamparan dan tamparan lainnya menampar mukanya, dan membuat kulit wajahnya terkupas dan tidak bisa dikenali.

Jessica Qin tidak menyerah, dia membuka mulutnya dan ingin terus menjelaskan, Yoel Qin yang di sampingnya langsung menariknya.

Jessica Qin hanya ingin membebaskan diri, melihat tatapan Yoel Qin gelap seperti wajan, jadi dia menyerah dan membiarkan dia membawanya keluar dari kerumunan.

Adrian Liu dan yang lainnya melihat Yoel Qin pergi, mengikuti dengan seringai.

Ketika semuanya melihat bahwa tidak ada apa apa lagi, mereka juga bubar.

Wenny Zhou melihat semua orang sudah bubar, pergi ke Tiffanny Wen dan bertanya dengan prihatin, " Fanny, kamu baik-baik saja? Apakah kamu mau istirahat di tempat aku? Disana ada payung dan kursi pantai. Kamu bisa mampir dan melihatku syuting iklan."

Tiffanny Wen mengerutkan kening.

Baru mengusir dua orang dan sekarang datang lagi satu orang.

Menggosok lengan merahnya, memobilisasi tangan kanannya karena iskemia dan sedikit tangan kanan yang mati rasa, Tiffanny Wen membungkuk untuk mengambil sepatu yang jatuh di samping, saat berdiri matanya menatap dingin pada Wenny Zhou yang sok membantu, meskipun tujuannya jelas tidak murni. Dia mengambil napas dalam-dalam dan mencoba menenangkan nadanya.

"Maaf, aku masih punya banyak pekerjaan, tidak ada waktu ekstra untuk dihabiskan, aku tidak bisa menemanimu."

Setelah selesai berbicara, dia berbalik dan pergi, meninggalkan Wenny Zhou yang ingin mengatakan sesuatu.

Tiffanny Wen, aku sudah membantumu tetapi kamu tetap aja tidak mau terima bantuanku, kalau bukan karena juru bicara Louis, apakah kamu pikir aku akan membantumu?

Selena Qin dalam hati mengatakan “Sikap macam apa dia, sudah bantu dia, tapi tidak berterima kasih."

Wenny Zhou juga sangat marah, tetapi dia harus mempertahankan citranya di depan Selena Qin, dan dia menghibur dengan ringan, "Sudahlah, Fanny, siapa pun tetap akan marah seperti dia dalam hal seperti ini, tunggu marahnya lebih ledah baru bicara sama dia.”

Setelah Wenny Zhou berjalan agak jauh, dia mendapati Selena Qin masih gusar, melambaikan tangan menyuruhnya datang . "Sudahlah, jangan dipikirin, ayo cepat kita pergi beli beberapa barang untuk di iklan dulu, baru bahas. "

Selena Qin mengangguk dan berlari mengikuti.

Di sisi lain, Yoel Qin menarik Jessica Qin ke pantai yang tidak terlalu berpasir dan berhenti.

Yoel Qin tidak pernah mengalami penghinaan besar sejak kecil, belum lagi kali ini ada tiga temannya disana. Dia merasa harga dirinya telah hilang di depan teman-temannya, dan dia tidak berani menoleh untuk melihat mereka untuk sementara waktu, takut melihat tetapan mengejek.

Semakin berpikir, semakin merasa marah. Mata Yoel Qin memerah, dahinya berberut, dan ekspresi wajahnya marah. Ini pertama kalinya Jessica Qin melihatnya, dan dia ketakutan.

Yoel Qin mengepalkan tangannya dan berkata kepada Jessica Qin, "Masalah ini tidak boleh di biarkan begitu aja! Aku harus pulang memberi tahu ibuku, dan Hanson Wen! Ini putrinya! Putrinya yang baik! Yang tidak tahu terima kasih! Tidak peduli keluarga Wen Hidup atau mati! Hancurkan reputasi Keluarga Wen! Tidak peduli dia ada hati nurani atau tidak! "

Setelah menderu, dia cepat-cepat berjalan ke luar pantai.

Adrian Liu bersama tiga orang memandang ke belakang sejenak, melihat Yoel Qin pergi, dan kemudian mereka saling memandang, menasihati, dan mengejar.

Melihat punggung belakang Yoel Qin yang menjauh, dan teman rubahnya yang tidak dapat diandalkan, Jessica Qin mengerutkan kening dalam-dalam, dia juga ingin mengikutinya, tetapi dia masih memiliki iklan untuk disyuting, dan dia tidak bisa pergi sekarang. , Dia percaya bahwa saudaranya bukanlah tipe orang yang akan kehilangan akal sehatnya saat sedang marah.

Setelah memikirkan hal tersebut dalam hatinya, Jessica Qin berbalik dan dengan cepat berjalan menuju fotografi.

Novel Terkait

See You Next Time

See You Next Time

Cherry Blossom
CEO
5 tahun yang lalu
Ternyata Suamiku CEO Misterius

Ternyata Suamiku CEO Misterius

Vinta
Bodoh
4 tahun yang lalu
Nikah Tanpa Cinta

Nikah Tanpa Cinta

Laura Wang
Romantis
4 tahun yang lalu
Mr Lu, Let's Get Married!

Mr Lu, Let's Get Married!

Elsa
CEO
4 tahun yang lalu
Takdir Raja Perang

Takdir Raja Perang

Brama aditio
Raja Tentara
4 tahun yang lalu
That Night

That Night

Star Angel
Romantis
5 tahun yang lalu
A Dream of Marrying You

A Dream of Marrying You

Lexis
Percintaan
4 tahun yang lalu
Hanya Kamu Hidupku

Hanya Kamu Hidupku

Renata
Pernikahan
4 tahun yang lalu