Cutie Mom - Bab 14 Italian Espresso

Sekretaris Han menatap Sue Wu dan tersenyum kepadanya.

“Hallo, saya Sue Wu, untuk kedepannya mohon kerjasamanya.”

Sekretaris Han setelah melihat Sue Wu, hatinya penuh dengan keraguan, tetapi tidak banyak bicara.

Kemudian setelah Sue Wu memperkenalkan diri, dia mulai mengatur posisi Sue Wu sebagai sekretaris. Sue Wu bertanggung jawab atas menerima tamu, mengatur dokumen, dan menerima telepon.

“Mulai dari hari ini, kamu adalah sekretaris direktur perusahaan ini, direktur adalah seorang yang sangat tegas, dihadapan dia kamu hanya bisa mengatakan iya atau tidak, bisa atau tidak bisa, obrolan yang tidak penting atau basa-basi lebih baik tidak usah dikatakan, mengerti ?”

“Mengerti!” kata Sue Wu.

Sekretaris Han setelah mendengar ucapan Sue Wu lalu tersenyum, “Baiklah, sekarang saya akan pergi mengambil beberapa dokumen, kalau ada yang kurang mengerti, silakan tanyakan kepada saya.”

“Baik!”

Pada saat yang bersamaan, kata-kata “Italian Espresso” terdengar dari ruangan direktur, secangkir espresso tiap pagi hari sudah menjadi kebiasaan Garry Xu, hari ini kopi disajikan terlambat, membuat Garry Xu sangat tidak puas.

“Baik!” Sue Wu yang baru saja duduk kembali berdiri dan bergegas menuju ruang kopi membuatkan secangkir kopi untuk Garry Xu.

Sue Wu berlari dengan cepat ke ruang kopi, sekilas terpikir atasan nya yang tampak sangat dingin, dia merasa pekerjaan kedepannya akan sangat melelahkan.

Sekretaris Han baru saja mengingatkan, saat direktur sampai di ruangan kerjanya, segera sajikan secangkir espresso diatas mejanya. Sue Wu memukul kepalanya dengan pelan alih alih memberi hukuman kecil kepada dirinya sendiri karena lupa hal ini.

Sue Wu berdiri didepan ruang kerja direktur Garry Xu, mengetuk pelan pintunya.

“Masuk.” suara ini terdengar tidak asing bagi Sue Wu, seperti pernah mendengarnya disuatu tempat.

“Direktur, ini kopi Italian Expresso Anda.”

“Baik, taruh disana, lalu Anda sudah boleh keluar.”

Garry Xu tidak mengangkat kepalanya dan sibuk dengan pekerjaannya, dibawah sinar matahari, sosoknya seperti malaikat, membuat orang yang melihatnya terpesona.

“Kenapa masih tidak pergi?” Garry Xu mengangkat kepalanya dan menatapnya dengan tatapan dingin.

“Baiklah!” Sue Wu bergegas keluar dari ruangannya. Seketika terasa seperti ditatap oleh binatang buas.

“Tunggu” kata Garry Xu kepada Sue Wu.

“Iya!” Sue Wu membalikkan badannya, menundukkan kepalanya tidak berani menatap mata biru Garry Xu.

“Apakah kamu yang telah membuat Kopi Espresso ini ?” kata Garry Xu menatap cangkir diatas mejanya, mencium wangi espresso.

“Iya!” kata Sue Wu dengan muka merah dan suara pelan, membalas pertanyaan pria ini, membuat hatinya berdetak sangat cepat.

Garry Xu hanya menatapnya, tidak mengatakan sepatah katapun.

Dalam waktu yang hanya beberapa menit berlalu, Sue Wu merasa waktu sudah cukup lama berlalu, dia tidak tahan dan bertanya “Pak, masih ada yang perlu saya bantu?”

Garry Xu mengangkat cangkirnya, meminumnya sedikit, merasakan aroma dan rasa dari kopi yang dibuat Sue Wu. “Tidak ada.”

“Baiklah pak!” Sue Wu menghela napas, dan bergegas keluar dari ruangan.

Novel Terkait

Hello! My 100 Days Wife

Hello! My 100 Days Wife

Gwen
Pernikahan
5 tahun yang lalu
Lelah Terhadap Cinta Ini

Lelah Terhadap Cinta Ini

Bella Cindy
Pernikahan
6 tahun yang lalu
Jalan Kembali Hidupku

Jalan Kembali Hidupku

Devan Hardi
Cerpen
6 tahun yang lalu
My Only One

My Only One

Alice Song
Balas Dendam
6 tahun yang lalu
Air Mata Cinta

Air Mata Cinta

Bella Ciao
Keburu Nikah
6 tahun yang lalu
See You Next Time

See You Next Time

Cherry Blossom
CEO
6 tahun yang lalu
Gaun Pengantin Kecilku

Gaun Pengantin Kecilku

Yumiko Yang
CEO
5 tahun yang lalu
Pergilah Suamiku

Pergilah Suamiku

Danis
Pertikaian
5 tahun yang lalu