Menantu Hebat - Bab 404 Kekacauan Keluarga Beiming

Ketika Rafael Beiming mendengar kata-kata ini, tubuh tuanya sedikit gemetar.

"Ini juga semacam kesedihan bagi keluarga Beiming untuk memiliki pemimpin seperti kalian. Jika kenyataan ini menyebar ke luar, apa yang akan dipikirkan orang lain tentang keluarga Beiming ya? Pasti akan dengan pandangan menghina. Diperkirakan orang-orang di lima keluarga besar juga akan merasa dimalukan karena sama-sama sebagai anggota lima keluarga besar dengan kalian.” Ketika Andrew Yang selesai berbicara, dia mengangkat kepalanya dan menatap ke semua orang.

Ekspresi Sesepuh Agung sedikit berkedut, ini bukanlah situasi yang ingin dia lihat. Dia tahu sedikit tentang hal-hal sebelumnya, tetapi demi reputasi keluarga, dia hanya bisa melakukan seperti itu.

Denny Beiming sedikit mengubah ekspresinya, dan berkata dengan lantang, "Di dalam sejarah, hanya pemenang yang berhak menggambarkan sejarah. Tidak peduli cara apa yang digunakan, selama bisa menang, maka itu adalah cara yang baik."

Begitu kalimat ini selesai dikatakan, bahkan beberapa anggota keluarga Beiming juga tidak bisa tahan untuk mendengarkannya lagi.

"Ini benar-benar cara yang baik, kata-kata yang begitu tanpa dasar dan prinsip juga bisa kamu katakan, itulah keluarga Beiming. Bahkan jika berlanjut sampai beberapa dekade kemudian, keluarga ini juga tidak akan berkembang dengan baik, dan sudah sangat menguntungkan jika tidak dihancurkan." Andrew Yang merasa sangat sedih untuk keluarga ini, dia tidak bisa melihat sedikit pun bayangan keluarga besar dari mereka. Bahkan jika dia bekerja sama dengan mereka, juga tidak akan memiliki efektivitas tempur yang kuat.

Ketika Denny Beiming hendak membantah, dia dihentikan oleh Sesepuh Agung, dan kemudian berkata, "Aku tahu hal ini memang kesalahan yang dilakukan Denny Beiming, tapi masalah ini sudah lewat bertahun-tahun, mengapa harus diungkapkan lagi? Apa kamu masih ingin membuat keluarga Beiming kacau sekali lagi? "

Andrew Yang tersenyum, menggelengkan kepalanya dan berkata, "Masalah ini pada akhirnya akan terselesaikan, dan pasti tidak akan hanya terselesaikan dengan kematian Nyonya. Tetapi akan diselesaikan dengan metode lain, dan Sesepuh Agung seharusnya dapat memahami apa yang aku maksud. . "

Sesepuh Agung menggelengkan kepalanya dan berkata, "Itu tidak mungkin, Denny Beiming telah menjadi kepala keluarga selama bertahun-tahun, dan dia melakukannya dengan lumayan baik. Jika tiba-tiba menggantikannya, maka dampak pada keluarga akan relatif lebih besar."

Denny Beiming menghela napas lega ketika dia mendengar kata-kata ini, selama dia mendapat dukungan dari Sesepuh Agung, maka posisi kepala keluarganya tidak akan digoyahkan.

"Manusia harus memiliki pandangan jauh ke masa depan, jangan hanya melihat hasil pada saat ini. Apakah keluarga Beiming itu baik atau tidak, kamu pasti tahu dengan jelas di hatimu, dan kamu juga tahu betul tentang bagaimana kemampuan mengaturnya Denny Beiming. Jika terus seperti ini, maka keluarga Beiming akan menjadi sangat bahaya." Andrew Yang berkata.

"Apakah selama ini aku mengaturnya dengan buruk? Apakah ada terjadi sesuatu yang buruk pada keluarga? Belum pernah, dan masih berkembang dengan stabil. Itu menunjukkan bahwa aku telah melakukan pekerjaan dengan baik. Setidaknya dalam sejarah keluarga, aku bukan yang terburuk." Denny Beiming merasa sangat marah ketika mendengar penilaian Andrew Yang.

Ketika Sesepuh Agung melihat apa yang dilakukan Denny Beiming, dia menggelengkan kepalanya. Tidaklah baik bagi orang yang berkuasa untuk marah dengan begitu mudah, dan juga tidak baik bagi seseorang yang bahkan bisa mengatakan perkataan yang seperti itu.

Perkembangan sebuah keluarga memang bergantung pada data, tetapi tidak bisa hanya melihat data, juga harus tergantung dari situasi keluarga secara keseluruhan. Yang terpenting adalah pikiran orang dan hati orang, dan Denny Beiming relatif lebih lemah dalam hal ini, dapat dikatakan bahwa pada dasarnya tidak memiliki hal tersebut.

“Tidak peduli bagaimana itu, aku juga tidak akan mengikuti pendapatmu.” Dalam hatinya, dia sangat tahu jika Rafael Beiming menjadi kepala keluarga, maka itu secara tidak langsung akan membuktikan bahwa hal-hal yang mereka tangani sebelumnya adalah hal yang salah. Harga diri dan kehormatan dirinya tidak memungkinkan situasi seperti ini terjadi.

Andrew Yang menggelengkan kepalanya dan memberi isyarat, "Mari kita mulai, aku benar-benar ingin mengetahui seberapa hebat kekuatan keluarga Beiming."

Arnold Zhang juga siap untuk bertarung, dan memutuskan untuk melawan dengan Sesepuh Agung.

Pada saat inilah, Rafael Beiming tiba-tiba berkata, "Sesepuh Agung, kamu sebaiknya mengikuti apa yang dikatakan Irfan Yang. Jika tidak, keluarga Beiming benar-benar akan berbahaya."

Ketika Sesepuh Agung mendengar kata-kata ini, dia berbalik dan berkata dengan dingin, "Apa maksudmu?"

“Sebelum aku ditangkap oleh kalian, aku sudah mengaturnya. Jika aku mengalami kecelakaan, mereka akan segera bertindak. Dan jika aku tidak salah menyangka, di luar sana sekarang sudah berada dalam kekacauan.” Rafael Beiming berkata dengan ekspresi tenang, seolah-olah sedang mengatakan sesuatu yang tidak penting.

Ketika Denny Beiming mendengar kata-kata ini, dia melirik Sesepuh Agung, kemudian membawa beberapa orang pergi dan meninggalkan ruang rahasia.

Dengan kesempatan ini, Andrew Yang menatap ke Arnold Zhang. Keduanya memiliki tujuan yang jelas, Arnold Zhang melawan dengan Sesepuh Agung dan Sesepuh Kedua, sedangkan Andrew Yang melawan dengan Sesepuh Keempat.

Orang ini sama sekali bukan lawannya, dan dia dipukul mundur hanya dengan satu jurus. Memanfaatkan kesempatan ini, Andrew Yang bertindak lagi, dia langsung menjatuhkan orang yang berada di samping Rafael Beiming, dan kemudian menarik Rafael Beiming untuk kembali ke tempat awal dia berdiri.

Arnold Zhang juga mengakhiri pertempuran dengan Sesepuh Agung dan kembali ke samping Andrew Yang.

Sesepuh Agung sama sekali tidak gugup, sekarang Andrew Yang dan yang lainnya sedang dikelilingi oleh diri mereka sendiri, dan tidak bisa keluar.

“Senior, apakah kamu baik-baik saja?” Andrew Yang bertanya dengan tergesa-gesa.

Rafael Beiming menggelengkan kepalanya, mengangkat kepalanya dan menatap Arnold Zhang yang ada di depannya, dia mendesah di dalam hatinya bahwa anak berusia lima tahun yang dulu sudah tumbuh menjadi dewasa, dan sudah dapat melindungi diri dari bahaya. Tapi dirinya yang sebagai seorang ayah, dia bahkan tidak pernah melakukan apapun untuknya. Memikirkan hal ini, matanya tidak bisa menahan air mata. Namun dia tahu bahwa saat ini bukan waktunya untuk bersedih, dia menarik napas dalam-dalam, kemudian menyesuaikan kembali status suasana hatinya.

Mengangkat tangan untuk membiarkan Arnold Zhang berjalan ke samping, dia melihat ke arah Sesepuh Agung dan berkata, "Semua orang tahu apa yang terjadi saat itu. Kamu memutarbalikkan fakta demi reputasi keluarga dan menyebabkan istriku meninggal secara tragis. Aku pikir lima puluh tahun telah berlalu, aku bisa melupakannya. Namun aku menemukan bahwa aku tidak dapat melakukannya. Ketika Andrew Yang menemukan aku, aku masih tidak ingin bertindak. Tetapi ketika aku melihat Donny, aku tidak dapat menahannya lagi. "

Ketika Arnold Zhang mendengar kata-kata ini, dia menatap ke Rafael Beiming, dan matanya sedikit basah.

"Ketika aku memikirkan tatapan tak berdaya di matanya ketika dia pergi, aku segera tahu bahwa aku tidak bisa memaafkan kalian. Bahkan jika keluarga Beiming dihancurkan pada hari ini, aku juga tidak akan berhenti. Keluarga seperti ini, tidak masalah walaupun dihancurkan." Ketika berbicara sampai sini, tatapan mata yang awalnya tampak sedih tiba-tiba menjadi tegas dan menunjukkan jejak aura membunuh.

Hati Arnold Zhang sedikit bergetar, dia mengalihkan perhatiannya ke Sesepuh Agung, dan siap untuk bertarung.

Pada saat inilah, Denny Beiming buru-buru turun ke sini, dan berkata dengan keras, "Sesepuh Agung, terjadi suatu masalah. Para senior keluarga kita semua membawa kroni mereka untuk bermasalah dengan orang-orang kita, dan mereka telah sepenuhnya mengepung ruang kerja."

"Siapa? Siapa yang memimpin?" Kata Sesepuh Agung dengan dingin.

"Jimmy Beiming, Jeffry Beiming," Denny Beiming lanjut berkata.

Di hati Sesepuh Agung penuh dengan amarah, dan ketika dia baru saja ingin pergi keluar dan membunuh mereka semua, dia melihat tatapan Arnold Zhang, dia segera berhenti, dan mengerti di dalam hatinya bahwa masalah hari ini akan sulit untuk ditangani.

"Ini bukan karena seberapa kuat pesonaku, tetapi adalah hasil dari keinginan semua orang. Saat aku berjanji untuk bekerja sama dengan Andrew Yang, aku hanya menghubungi sejenak dan mereka segera setuju untuk mendukungku. Melihat dari sudut pandang ini, Denny Beiming tidak seperti yang kamu katakan, mengatur keluarga dengan baik. "Bahkan ketika Rafael Beiming mendengar berita itu, dia juga tidak menunjukkan senyuman yang bahagia.

Sesepuh Agung tidak peduli pada Rafael Beiming, dia menoleh dan menatap ke Denny Beiming, kemudian berkata, "Kamu membawa Sesepuh Keempat untuk turun dan menaklukkan mereka, masalah di sini hanya perlu tinggalkan kepada kami saja."

Novel Terkait

Hanya Kamu Hidupku

Hanya Kamu Hidupku

Renata
Pernikahan
4 tahun yang lalu
Kisah Si Dewa Perang

Kisah Si Dewa Perang

Daron Jay
Serangan Balik
4 tahun yang lalu
Someday Unexpected Love

Someday Unexpected Love

Alexander
Pernikahan
5 tahun yang lalu
Rahasia Istriku

Rahasia Istriku

Mahardika
Cerpen
5 tahun yang lalu
Cinta Seumur Hidup Presdir Gu

Cinta Seumur Hidup Presdir Gu

Shuran
Pernikahan
4 tahun yang lalu
Akibat Pernikahan Dini

Akibat Pernikahan Dini

Cintia
CEO
5 tahun yang lalu
Baby, You are so cute

Baby, You are so cute

Callie Wang
Romantis
4 tahun yang lalu
Istri Yang Sombong

Istri Yang Sombong

Jessica
Pertikaian
5 tahun yang lalu