Cinta Yang Tak Biasa - Bab 40 Dia rendah dan hina (1)

Pembicaraan setelah mabuk ini membuat Stefanie berpikir sangat lama. Dan juga seperti air dingin yang langsung memadamkan api ketergantungan, kesan baik dan bahkan kekaguman yang baru saja dia nyalakan di hatinya.

Ketenangannya, kata-kata yang langsung dia katakan setelah dia mabuk, langsung membuat Stefanie mengerti perbedaan di antara mereka. Darren adalah tuannya, dan dirinya hanyalah orang yang dipelihara olehnya, alat untuk melahirkan anaknya.

Setelah dia melahirkan anaknya, kontraknya akan selesai, takutnya tidak akan ada lagi hubungan diantara mereka! Pada saat itu, mereka akan kembali ke jalan masing-masing. Dan mereka tidak akan bertemu lagi.

Benar, sampai saatnya permainan berakhir, semuanya juga akan berakhir, dan setelah berakhir, dirinya akan tetap menjadi dirinya, kembali ke kehidupan aslinya, realita kehidupan kalangan orang miskin, sedangkan Darren masih tetap berada jauh di atas dan menjadi pebisnis yang elit, orang yang memiliki kekayaan tidak terhingga, orang sukses yang berpakaian bagus.

Tapi akal sehat tetaplah akal sehat, akal sehatnya memberitahunya dia tidak boleh memiliki keserakahan dan berkhayal terhadap orang ini, dia tidak boleh jatuh cinta kepadanya, tidak boleh terikat dan bergantung pada semua keindahan yang dia tawarkan saat ini.

Tapi, hati orang bisa bertumbuh, dan hubungan mereka juga sedang saling berinteraksi, sedikit demi sedikit menjadi dekat, lalu saling menarik satu sama lain.

Sampai pada suatu titik, ketika tiba-tiba sadar, semuanya sudah terlambat.

Pada bulan berikutnya, kehidupan Stefanie kembali tenang lagi. Setiap malam Darren Feng akan bekerja hingga sangat malam, lalu karena sudah terlalu larut dia hanya akan beristirahat di kamar tamu dan tidak pergi ke kamar utama. Sedangkan kakaknya berada di rumah sakit sedang berada di bawah perawatan perawat. Stefanie sering meluangkan waktu untuk mengunjunginya, dia menyadari dari hari ke hari raut wajah kakaknya menjadi semakin baik. Akhirnya dia bisa merasa lega.

Saat ini, dia akhirnya bisa belajar dengan tenang. Dalam waktu kurang dari sebulan yang tersisa ini, dia mempersiapkan diri dengan baik.

Hari itu, dia keluar dari ruang ujian dengan tenang, matanya penuh dengan kepercayaan diri yang belum pernah ada sebelumnya. Pertanyaan ujian kali ini tidak terlalu sulit, dan yang paling penting adalah selama satu bulan ini dia belajar dengan tenang. Jadi membawa efek dan kegunaan yang sangat besar. Matahari di luar sangat terik, tetapi juga sangat terang dan cerah. Dia yakin ketika hasil ujiannya keluar, dia bisa memberikan kabar baik kepada kakaknya yang masih berada di rumah sakit.

"Nona Stefanie , Direktur Feng menyuruhku menjemputmu! Hari ini ujianmu sudah selesai semua kan? Nona Stefanie, bagaimana perasaanmu?" supir yang datang menjemputnya masih supir pribadi Direktur Feng. Meskipun selama beberapa saat ini dia tidak banyak berkomunikasi dengan Darren Feng, tapi Boss Besar Feng ini selalu tahu apa jadwalnya dan rencananya setiap hari. Sama seperti ujian hari ini, jelas-jelas dia tidak mengatakan apa-apa kepadanya, tetapi sepertinya dia sudah tahu terlebih dahulu. Tentu saja, dia bisa mengetahuinya dari tempat lain. Bagaimanapun, ujian sebesar ini, pasti akan diberitakan dengan terperinci di surat kabar dan media massa lain.

Jadi pagi-pagi sekali, supir pribadi datang menjemputnya di villa, dan dia juga tahu dari mulut Bibi Lee, Boss Besar Feng yang rajin itu sudah pergi meninggalkan villa untuk bekerja di perusahaan. Oleh kerena itu Stefanie melewatkan kesempatan untuk berterima kasih kepadanya.

“Perasaanku lumayan baik, tapi nilai akhirnya harus menunggu hasilnya keluar!” Akhirnya ujian berakhir, Stefanie merasa dia perlu mengambil libur dua hari untuk bersantai.

Selama dia belajar beberapa saat ini, waktunya sangat mepet, dan dia bahkan tidak berani bersantai sejenak pun.

"Melihat Nona Stefanie sangat percaya diri, sepertinya ujianmu sangat lancar. Kalau begitu, malam ini harus merayakannya!" Sopir itu sangat bosan jadi dia mencari topik pembicaraan,

"Merayakannya? Sekarang masih terlalu cepat, tunggu sampai hasilnya keluar, baru kita bicarakan lagi!" terhadap hal ini, dia merasa tenang dan acuh tak acuh.

Membahas soal perayaan, sekarang dia hanya kepikiran untuk merayakannya bersama kakaknya, selain kakaknya yang masih berbaring di rumah sakit, maka, Darren Feng tuannya ini!

Ketika dia pulang ke vila, Bibi Lee bergegas keluar untuk menyambutnya.

"Stefanie, hari ini kamu sudah bekerja keras! Bagaimana dengan ujiannya? Aku rasa kamu pasti menjalani ujianmu dengan lancar! Biasanya aku lihat kamu belajar dengan sangat tekun. Kamu bahkan lebih serius daripada cucuku yang masih bersekolah. Jika ujianmu tidak bagus, itu sangat tidak masuk akal! Malam ini saya akan menambahkan dua hidangan, anggap kita merayakannya dengan santai terlebih dahulu! " sepertinya Bibi Lee juga tahu hari ini dia pergi ujian.

“Jangan, sekarang masih belum bisa dirayakan, tapi kalau bersantai boleh-boleh saja!” Stefanie masih gampang merasa malu, sekarang dia bahkan merasa sedikit malu.

Mengenai nilai, dia selalu menunggu sampai semuanya pasti. Dia selalu harus menunggu sampai hasilnya diumumkan, dia baru bisa merayakannya.

Dia tidak pernah membesar-besarkan urusannya.

“Apakah malam ini Direktur Feng akan pulang lebih awal?”Bibi Lee bertanya dengan tidak sengaja.

Stefanie langsung terdiam, sepertinya belakangan ini dirinya sangat jarang bertemu dengan Darren Feng, selama beberapa saat ini dia jarang makan di rumah dan dia juga pulang sangat malam. Dan bahkan saat mandi dia juga mandi di kamar tidur tamu.

Ketegangan satu bulan ini, belajar dan persiapan ujian selama satu bulan ini membuatnya hampir lupa memperhatikan detail-detail kecil ini, tapi sekarang, begitu dia rileks, dan berpikir dengan seksama, dia merasa ada sesuatu yang tidak beres.

Novel Terkait

Love And Pain, Me And Her

Love And Pain, Me And Her

Judika Denada
Karir
4 tahun yang lalu
Don't say goodbye

Don't say goodbye

Dessy Putri
Percintaan
5 tahun yang lalu
His Soft Side

His Soft Side

Rise
CEO
4 tahun yang lalu
After The End

After The End

Selena Bee
Cerpen
5 tahun yang lalu
The Richest man

The Richest man

Afraden
Perkotaan
4 tahun yang lalu
Marriage Journey

Marriage Journey

Hyon Song
Percintaan
4 tahun yang lalu
Awesome Husband

Awesome Husband

Edison
Perkotaan
4 tahun yang lalu
Mi Amor

Mi Amor

Takashi
CEO
5 tahun yang lalu