Pernikahan Kontrak - Bab 84 Aku Akan Membantumu Membalas Musuh Ini

Joyce An tercengang dengan atmosfer dingin pria tersebut, dia jelas merasakan kemarahan Wilson Zhou, dia tampak marah, dan sangat marah.

"Wilson, aku benar-benar baik-baik saja ..." Joyce An membuka matanya dengan pandangan yang tidak biasa, alasan mengapa dia tidak ingin mengatakan yang sebenarnya kepada Wilson Zhou adalah karena dia tidak ingin membuatnya khawatir, di sisi lain, dia tidak ingin Wilson Zhou tahu bahwa dia pada dasarnya juga melakukan sesuatu yang tercela, tamparan di wajahnya itu, karena ia memang sengaja memancing Alicia Bai untuk menamparnya, dengan kata lain, bisa dikatakan bahwa dia "menderita karena perbuatannya sendiri."

Wilson Zhou menatap dengan dalam pandanga mata Joyce An yang berkedip, ia tiba-tiba tersenyum sinis, ia tiba berkata untuk memecahkan misteri: "Apakah ada hubungannya dengan mantan pacarmu, Dicky? Maka bisa dibilang Alicia yang memukulmu?"

Iatak menyangka tebakan pria itu sepenuhnya benar, Joyce An merasa tak percaya hingga ia membelalakkan matanya, ia bertanya-tanya apakah Wilson Zhou secara diam-diam memasang mesin pelacak atau mikropon kecil di tubuhnya.

"Bagaimana kamu bisa tahu ..." Joyce An menatap mata Wilson Zhou dengan keraguan, "Apakah kamu melihatnya?"

Semakin banyak Joyce An berbicara semakin dia merasa bahwa tebakannya tidak akan salah, pantas Wilson Zhou bisa datang begitu cepat, dan "pengemudi yang melakukan tindakan buruk" itu, tidak mungkin dia yang mengutusnya kan?

Benar saja, Wilson Zhou menutup bibirnya dengan rapat, lalu berkata dengan jujur: "Aku melihatmu dan mantan pacarmu berpelukan, tetapi aku tidak melihat semua yang terjadi, bisakah kau memberitahuku dengan jelas sekarang?" Ketika ia berbicara, mata pria itu langsung jatuh di pipi Joyce An yang ditutupi oleh alas bedak concealer, tampak pancaran matanya penuh dengan kesedihan.

"Apakah wajahmu dipukuli oleh Alicia?"

Wilson Zhou sudah mengatakan hal tersebut, Joyce An juga merasa tidak baik menyembunyikan apapun darinya, dia akan dengan jujur menjelaskan apa yang terjadi tadi, akhirnya, dia dengan hati-hati menatap Wilson Zhou dan menggigit bibirnya dan bertanya: "Apakah kamu pikir aku sangat tercela? "

Sebelum ini, Joyce An tidak pernah khawatir penilaian seseorang tentang dirinya seperti sekarang, bahkan juga tidak dengan Dicky Jiang, dia benar-benar tidak ingin setelah Wilson Zhou mengetahui kebenaran tersebut, ia akan melihatnya dengan sosok yang berbeda.

Namun, setelah Wilson Zhou mendengar kebenaran tersebut, ekspresinya jelas membuat Joyce An merasa tak terduga, matanya tidak hanya tidak ada sedikitpun menunjukkan perasaan jijik, tetapi juga muncul senyum yang samar di wajahnya, sudut mulut juga diangkat dengan ringan, dengan membawa sedikit sentuhan candaan.

"Joyce, apakah aku bisa mengatakan bahwa caramu ini terlalu bodoh? Melukai diri sendiri agar menang dari musuh? Apa yang kamu pikirkan!" Suara lelaki itu rendah, meskipun terdengar seperti nada teguran, tetapi malah terdengar merdu dan senang mendengarnya, "Apakah untuk menghadapi orang seperti mereka kamu harus melukai dirimu sendiri, apakah kamu tidak merasa sakit?

Joyce An tercengang cukup lama oleh kata-kata yang diucapkan oleh Wilson Zhou, hatinya juga seperti ada sesuatu yang teraliri aliran panas yang begitu hangat.. Pria ini tidak hanya peduli padanya, tetapi dia juga merasa sedih, seolah-olah membuat salah satu tempat di dalam hatinya meleleh.

Saat ini jika Joyce An tidak percaya bahwa Wilson Zhou benar-benar tulus kepadanya, maka dia benar-benar tidak punya hati.

“Saat itu aku juga tidak mempertimbangkan banyak hal, aku seketika marah setelah melihat video dari Alicia.” Joyce An tidak tahu mengapa dia harus menjelaskan pemikirannya dengan Wilson Zhou, dan dia tidak tahan untuk tidak mengungkapkannya.

Wilson Zhou tersenyum, tidak berkata apapun, tetapi dia dengan lembut mengangkat dagu Joyce An, memintanya untuk menunjukkan bekas tamparan di wajahnya, dia pun berkata dengan pelan, "Apakah wajahmu masih sakit?"

Joyce An menggelengkan kepalanya: "Sudah sedikit membaik, saat itu terasa sedikit pedih, tetapi sekarang tidak begitu terasa." Yang paling menyakitkan justru Dicky Jiang berdiri di sisinya, walaupun Dicky Jiang juga membelanya, tetapi ia tidak seperti Wilson Zhou yang begitu peduli dan perhatian dengannya.

Joyce An tidak bisa menahan senyum di lubuk hatiku, mengapa ada perbandingan seperti itu di dalam hatinya?

“Tenang, untuk musuhmu yang ini, aku akan membantumu membalasanya.” Mata Wilson Zhou sedikit menyipit, seolah-olah berkata dengan tidak hati-hati.

Mungkin nada suara pria itu terlalu santai, atau mungkin suaranya terlalu rendah, intinya, Joyce An merasa kalimat itu seperti angin sepoi-sepoi yang bertiup di telinganya, ketika dia tersadar, Joyce An sudah menariknya menuju mobil Porsche berwarna hitam yang berhenti di persimpangan.

"Joyce, pengemudi dan mobil sudah datang, kita pergi ke restoran terapung sekarang."

......

Ketika tiba di restoran terapung, langit berubah menjadi hitam, restoran ini masih seperti pertama kali Joyce An datang, permukaan air danau yang jernih.

Perahu itu bergoyang tertiup angin, gelombang air berdesir, lilin di setiap meja bergoyang ke kanan ke kiri, cahaya api yang melompat sungguh membingungkan mata manusia.

Di bawah bimbingan pelayan, Joyce An dan Wilson Zhou naik perahu khusus dan tiba di depan meja perahu di tengah danau, kebetulan, meja ini adalah yang terakhir diduduki oleh Joyce An dan Wilson Zhou, hanya saja saat itu mereka tidak makan, “batal karena sesuatu hal yang buruk terjadi”.

“Wilson, kamu pesan saja makanan yang ingin kamu makan, tidak perlu sungkan kepadaku hari ini.” Ketika dia duduk, Joyce An mengambil menu dan berkata dengan sangat antusias.

Wilson Zhou mendongak dan memandangnya sekilas, ia berdandan sangat cantik hari ini, gaun berwarna krem seksi dengan bahu kosong, menunjukkan bentuk tubuhnya yang bagus, riasan pada wajah kecil juga sangat halus, tetapi fondasinya sedikit lebih tebal, karena itu harusnya demi menutupi bekas tamparan di wajahnya, tetapi tidak mempengaruhi kecantikannya, ditambah dengan cahaya lilin yang bergoyang, dan senyum ceria yang diangkat oleh mulut wanita itu, sehingga ia terlihat seperti sangat berkilau dan bercahaya.

Wilson Zhou menatapnya begitu dalam, salah satu tempat di dalam hatinya tampaknya tergores, dia akhirnya menekan panas hatinya dan tersenyum jahat: "Jarang sekali kamu bermurah hati seperti ini, maka aku tidak akan sungkan kepadamu." Dia memanggil pelayan dan memesan beberapa hidangan khas.

Namun, Joyce An satu sisi dibuat tersipu malu oleh pria itu, mengapa dia mengatakan bahwa dia jarang bermurah hati? Mengatakan seolah-olah biasanya dia sangat pelit!

Joyce An menunjukkan seolah-olah dia tidak terima, jadi dia menambahkan beberapa hidangan berdasarkan pesanan yang sudah dipesan oleh Wilson Zhou, untuk menunjukkan bahwa dia bukan seseorang yang pelit, dia juga memesan hidangan yang paling mahal.

Wilson Zhou tersenyum dan melihat mulut kecil wanita yang duduk di seberangnya, dan melihat hidangan yang dia pesan, dia menggelengkan kepala melihat tingkahnya, tampaknya hari ini wanita ini benar-benar telah siap untuk menghabiskan uang, tiba-tiba, ada sedikit ketertarikan di lubuk hatinya untuk menggodanya.

"Karena Bos Joyce begitu sungkan, bukankah seharusnya aku memesan sebotol Lafite 82 tahun?"

Joyce An terguncang oleh perkatan Wilson Zhou, Ya Tuhan, bukankah Wilson Zhou tidak terlalu sungkan padanya, anggur berharga jutaan rupiah, bisakah dia sedikit bersikap dengan baik? !

Tetapi hari ini, meskipun kata-kata sombong keluar dari mulutnya sendiri, sekarang dia tidak bisa mengambilnya kembali, dia hanya menggigit giginya dan bertanya: "Hehe, apakah restoran ini ada anggur ini?"

Awalnya, Joyce An masih berharap sebuah keberuntungan, ia berharap anggur itu tidak ada, ia tidak menyangka Wilson Zhou langsung mengambil air dingin dan menuangkannya di kepalanya.

"Ada, tadi ketika masuk aku melihat anggur itu terletak di meja anggur."

Joyce An tidak bisa menahan diri untuk tidak menampar mulutnya, ia mengambil napas dalam-dalam, ia seolah menunjukkan sikap "akan mati demi seseorang" dan berkata, "Baiklah, silahkan kamu pesan saja!"

Novel Terkait

Doctor Stranger

Doctor Stranger

Kevin Wong
Serangan Balik
4 tahun yang lalu
Predestined

Predestined

Carly
CEO
5 tahun yang lalu
His Soft Side

His Soft Side

Rise
CEO
4 tahun yang lalu
Pria Misteriusku

Pria Misteriusku

Lyly
Romantis
4 tahun yang lalu
Mi Amor

Mi Amor

Takashi
CEO
5 tahun yang lalu
Innocent Kid

Innocent Kid

Fella
Anak Lucu
4 tahun yang lalu
Love Is A War Zone

Love Is A War Zone

Qing Qing
Balas Dendam
5 tahun yang lalu
Thick Wallet

Thick Wallet

Tessa
Serangan Balik
4 tahun yang lalu