Love From Arrogant CEO - Bab 81 Berakting Menjadi Tunangannya

Setelah kata-kata itu keluar, dia langsung memutar badan memgambil kotak obat dari dalam lemari, lalu dengan suara keras dan emosi berkata padanya: “Pakai obatnya dulu.”

Kalau bukan karena melihatnya terluka, dia pasti akan menyelesaikannya sekarang juga!

Dengan mengatupkan mulutnya, Lavenia Luo mengernyitkan dahinya, mencoba dengan tenang memikirkan cara, kesalahpahaman yang sangat besar ini, harus dijelaskan dengan jelas.

“Shhh?” Tiba-tiba, rasa sakit dari lengan tangannya datang. Membuatnya tidak bisa menahan diri untuk tidak meringis.

Matanya melihat dia yang sedang mengernyitkan dahi juga, dengan ekspresi yang begitu serius membantunya membersihkan luka.

Ekspresinya yang begitu serius. Membuatnya merasa tidak nyaman, Lavenia Luo sedikit menghindar.

“Sangat sakit ya?” Ucapnya, gerakan tangan Charlie Xi di tangannya menjadi lebih lembut. Seperti sedang memperlakukan suatu barang yang sangat berharga.

Wajah Lavenia Luo mulai terasa panas, sedikit malu, “Aku sendiri saja.”

Dia tidak terbiasa, jarak diantara mereka terlalu dekat.

Tiba-tiba, dia mengulurkan tangan dan memegang pergelangan tangannya yang ramping, dan Charlie Xi berkata dengan suara yang dalam, “Jangan bergerak! Hati-hati aku menyakitimu.”

Bagian bawah matanya sedikit berkelebat dan tertekan, hatinya agak terganggu, dia seharusnya datang lebih awal kan?

Lavenia Luo membeku, langsung tak berani bergerak.

Dia dengan cepat membantunya membersihkan luka memberi obat, lalu dengan hati-hati menutup luka, bahkan mengikat perbannya dengan bentuk sebuah kupu-kupu.

Melihat ikatan perban berbentuk kupu-kupu, bibir Lavenia Luo mengerucut, memangnya dia kira dia anak kecil?

Setelah selesai, Charlie Xi menghela nafas lega, lalu membereskan kotak obat.

“Hari ini terima kasih ya.” Perasaan Lavenia Luo mulai membaik, kalau bukan karena kedatangannya yang tepat waktu, dia pasti akan habis dikelilingi oleh para fans wanita itu.

Walaupun semua ini berawal darinya, tapi dia sudah tertolong, dan ini adalah kenyataan yang tidak bisa dielakan.

Nada suara yang lembut, membuat moodnya membaik, “Ya setidaknya kamu masih memiliki sedikit nurani.”

Kedua mata Lavenia Luo menjadi tajam, dan tatapannya begitu rumit, “Walaupun aku hari ini berterima kasih padamu karena kamu telah menolongku, tapi kamu di saat bersamaan juga telah merusak namaku. Jadi? Tolong kamu jelaskan dengan jelas semuanya padaku, kalau tidak aku sendiri yang akan memberi pernyataan di depan umum.”

Dalam hatinya langsung menjadi muram, mata Charlie Xi memuram. Menatapnya dalam, “Kamu yakin?”

“Tentu saja, kalau kamu tidak mau menjelaskannya dengan jelas padaku, maka aku sendiri yang akan turun tangan.” Lavenia Luo menanggapinya tanpa ragu.

“Kalau kamu benar-benar memberi pernyataan di depan umum, aku takutnya kejadian hari ini akan kembali terulang.” Charlie Xi antara tertawa dengan tidak melihatnya.

Hatinya bergetar, Lavenia Luo diam, kata yang diucapkannya itu, dia memang harus memikirkannya.

“Begini, aku dan kamu kita lakukan sebuah kesepakatan, bagaimana?” Charlie Xi menatapnya dalam.

“Kesepakatan apa?” Mengangkat wajah melihatnya, dalam hati Lavenia Luo penuh dengan rasa curiga.

“Jadilah tunanganku.” Charlie Xi menatapnya dalam, berkata dengan suara yang dalam juga.

Kata-katanya belum selesai, tapi langsung di potong olehnya, “Tidak mungkin!”

Bercandaan macam apa? Diantara mereka itu tidak perasaan sama sekali lah ya.

“Ya hanya pura-pura saja. Apa coba yang kamu pikirkan?” Wajah Charlie Xi memuram, melototinya, wanita sialan! Berani-beraninya menolaknya dan menjauhkan hubungan diantara mereka.

Dia mematung, lalu dengan wajah bingung, “Pura-pura?”

“Iya, pura pura.” Dia menjawabnya tanpa ragu.

“Memangnya pura pura juga harus diumumkan ya?”

“Menurutmu?” Dia mengangkat satu alisnya melihatnya, lalu dengan wajah ‘tentu saja’ berkata, “Aku dan Robin, adalah direktur utama pilihan perusahaan Aokang, giok jade waktu itu, kamu telah membuatku kalah, tapi kalau aku bahkan kalah juga dalam hal wanita darinya, menurutmu orang luar akan memandangku seperti apa?”

“Ini?” Dia tidak pernah membayangkan hubungan dia dengan Robin Xi adalah seorang rival.

Memangnya Robin Xi selama ini juga mau memenangkannya?

“Kalau aku tidak mengumumkanmu sebagai tunanganku, Robin dia pasti tidak akan berhenti mengejarmu, aku melakukan ini, untuk membuatnya nanti berhenti mengejarmu, dengan begini bukannya benefit yang kita dapatkan seimbang?”

Charlie Xi mengatakannya seolah sangat benar, lalu dengan santai menuangkan secangkir teh untuk dirinya sendiri.

“Nah kamu kenapa tidak bilang dari awal?” Tidak disangka Charlie Xi mempunyai rencana seperti itu, membuat Lavenia Luo merasa canggung.

Salah dia yang bicara tidak jelas, membuatnya salah paham, memalukan sekali!

Masih dengan emosi menatapnya, suara Charlie Xi terdengar begitu berat, “Kamu sementara ini pura pura jadi tunanganku dulu, sampai aku mendapatkan posisi direktur utama, aku akan berinvestasi lebih banyak di perusahaan Luo, bagaimana?”

Hatinya langsung berdegup kencang, Lavenia Luo melihatnya ragu, di bawah matanya terlihat bergerak, kalau yang dikatakannya itu serius, maka dia nantinya tidak perlu khawatir perusahaannya akan timbul masalah apapun?

Lagipula, ada tameng dari perusaaan Aokang, keuntungan lainnya tentu tidak terhitung, tapi, pura-pura menjadi tunangannya?

“Kenapa harus aku?” Lavenia Luo menatapnya, bertanya dengan penuh curiga, padahal jelas wanita yang ingin menjadi miliknya banyaknya tidak terhitung.

Charlie Xi tersenyum licik dengan santai menjawab, “Karena nenek cuma kenal kamu seorang.”

“Jadi kamu karena nenek, baru memilihku?” Lavenia Luo menatapnya ragu, dalam hatinya merasa sedikit kekecawaan yang tak tahu berasal dari mana.

“Berita ini, nenek sepertinya sudah mengetahuinya, jadi mulai sekarang, kamu adalah tunanganku.” Charlie Xi terlihat tidak mau menyembunyikan apapun, baru turun dari pesawat, dia langsung menerima telepon dari Dewi Lu.

“Kamu yakin, nantinya akan berinvestasi banyak di perusahaanku?” Lavenia Luo dengan sangat serius menatapnya.

Lagipula, dia sudah membantunya sekali, dan perusahaan Luo juga sudah mengembalikan keuntungannya padanya, kerja sama selanjutnya, dia tidak merasa dia mengambil keuntungan banyak darinya.

“Iya.” Charlie Xi menjawab singkat ekspresinya begitu yakin.

“Selain berpura pura menjadi tunanganmu, aku tidak perlu melakukan yang lainnya kan?” Lavenia Luo memicingkan mata menginterogasinya, kalau dia ada ketentuan yang diluar batasnya, dan walaupun nantinya dia akan mengancamnya, dia tetap tidak akan menyetujuinya.

“Tentu saja, kamu hanya perlu berakting di depan orang sebagai tunanganku saja.”

Mendengar itu, kedua mata Lavenia Luo tidak setajam tadi, dia terlihat berpikir.

Tak lama, dia tiba-tiba melihatnya, mengangguk dan menyetujuinya, “Baik, aku terima! Hanya, kalau kamu melakukannya diluar batas, jangan salahkan aku kalau aku akan memutuskan kesepakatan ini sendiri.”

“Tidak masalah.” Tujuan Charlie Xi sudah terwujud, moodnya langsung membaik dan tersenyum.

“Waktunya berapa lama?” Lavenia Luo menatapnya, ini yang paling penting, kalau dia menyebutkan satu waktu yang tidak bisa dia terima, maka yang rugi dan pusing dirinya sendiri.

“Setengah tahun.” Charlie Xi terlihat berpikir.

“3 bulan.” Lavenia Luo tanpa ragu memotongnya setengah, waktu setengah tahun itu sangatlah panjang.

“4 bulan.”

“2 bulan!” Mata Lavenia Luo menunjukan keyakinan, jangan harap dia bisa menyuruhnya berakting selama itu!

“Baiklah, sementara ini 3 bulan saja.” Melihatnya yang begitu kukuh, Charlie Xi hanya bisa menghela napas, menerima jawaban pertamanya.

Tapi? Berlalunya waktu bisa menimbulkan rasa cinta, 3 bulan, harusnya cukup kan?

Melihatnya yang setuju, Lavenia Luo dalam hati juga merasa lega, dia kira dia akan menolaknya.

“Untuk 3 bulan kedepan, mohon bimbingannya, tunanganku.” Tatapan Charlie Xi terlihat cahaya lembut, bibirnya terukir sebuah senyuman.

Novel Terkait

Adore You

Adore You

Elina
Percintaan
4 tahun yang lalu
Waiting For Love

Waiting For Love

Snow
Pernikahan
5 tahun yang lalu
Kakak iparku Sangat menggoda

Kakak iparku Sangat menggoda

Santa
Merayu Gadis
4 tahun yang lalu
My Superhero

My Superhero

Jessi
Kejam
4 tahun yang lalu
My Secret Love

My Secret Love

Fang Fang
Romantis
5 tahun yang lalu
Mata Superman

Mata Superman

Brick
Dokter
4 tahun yang lalu
The Serpent King Affection

The Serpent King Affection

Lexy
Misteri
5 tahun yang lalu
My Lady Boss

My Lady Boss

George
Dimanja
4 tahun yang lalu