Beautiful Lady - Bab 72 Tak Berhasil Memotret Diam-Diam

“Habislah, apa yang harus kulakukan sekarang?”

Kepala Darian Wu serasa akan meledak, ia belum bisa menemukan alasan yang masuk akal!

Dan tidak bisa juga menyalahkan Darian Wu dalam hal ini, bahkan pengarang cerita terbaik di dunia pun mungkin takkan bisa menemukan sebuah alasan untuk membantunya.

Ia telanjang, membawa sebuah kamera, dan jatuh dari pipa pembuangan uap. Semua ini menunjukkan bahwa Darian Wu sedang memotret diam-diam, ia harus menemukan alibi yang masuk akal dan bisa meyakinkan kedua wanita ini bahwa ia tak bermaksud seperti itu, siapa yang bisa melakukannya?

“Cepat katakan, kuberi waktu 2 menit, jika kau tak mengatakannya, aku akan menelepon polisi!”

Melihat Darian Wu gelagapan, Yumi Fang menjadi geram. Ia tahu Darian Wu bersikap seperti ini karena ia tak berhasil menemukan sebuah alasan!

Setelah menimbang-nimbang dalam hati, Darian Wu memutuskan untuk mengakuinya, ia berkata Summer Su memaksanya mengambil foto bugil Nelly Ye!

Darian Wu tak punya cara lain, dalam hati ia tahu, ia hanya bisa menghindari bencana ini dengan cara memberitahukan kejadian yang sebenarnya.

Sementara mengenai pembalasan dendam Summer Su, ia hanya bisa memasrahkannya pada Tuhan.

Darian Wu dengan jujur memberitahu mereka bahwa Summer Su memaksanya memotret mereka diam-diam.

“Kebohongan yang tidak masuk akal, kau kira kami anak kecil yang mudah dibohongi?”

Yumi Fang mendengus marah dan mencari ponselnya, hendak menelepon polisi.

“Sepertinya ia mengatakan yang sejujurnya, sangat mungkin Summer Su memiliki maksud buruk seperti itu.”

Perkataan Nelly Ye membuat Yumi Fang tertegun dan dengan terkejut bertanya, “Nelly, kau mempercayainya?”

“Aku mengatakan yang sebenarnya, kau harus mempercayaiku,” Darian Wu telah mengatakan yang sebenarnya, tapi tetap tak dipercaya, membuatnya merasa sangat tersudutkan.

“Aku heran, kenapa kau mau mematuhi perintah seorang gadis untuk melakukan hal tak terpuji ini?”

Yumi Fang menatap Darian Wu dengan tajam, masih belum bisa mempercayai perkataannya.

“Dalam hidup seringkali tak bisa dihindari orang lain akan mengontrol kita! Ia mempunyai sebuah informasi tentangku yang tak boleh diketahui oleh siapapun, dan ia mengancamku dengan informasi itu. Aku terpaksa mematuhi perintahnya. Aku bersumpah, aku benar-benar bukan pria mesum, aku benar-benar dipaksa untuk mengambil foto ini!”

Darian Wu mengeluarkan ekspresi yang memprihatinkan.

Perkataan Darian Wu benar-benar menyentuh hati Yumi Fang, karena seperti Darian Wu, ada orang lain yang memiliki informasi rahasia tentang dirinya, dan setiap hari ia hidup dalam ketakutan, takut informasi itu akan tersebar.

“Bahkan meskipun aku mempercayaimu, aku takkan membiarkanmu begitu saja! Yumi, panggil polisi untuk menangkapnya!”

Kata Nelly Ye dengan ekspresi dingin tanpa belas kasihan. Ia tak peduli apakah Darian Wu terpaksa melakukannya atau tidak, yang dipedulikannya hanyalah Darian Wu telah sangat mempermalukannya dan ia harus menerima akibatnya!

Tapi Yumi Fang merasa simpati terhadapnya dan hatinya melunak, ia ingin membantu Darian Wu.

Maka ia menghampiri Nelly Ye dan berusaha membujuknya.

Tapi Nelly Ye tak mempedulikannya, ia tak ingin melepaskan Darian Wu begitu saja.

Ini membuat Darian Wu menjadi panik, ia berkata dengan tulus, “CEO Ye, aku minta maaf atas semua kesalahanku terhadapmu! Aku tak memaksamu memaafkanku, tapi tolong beri aku kesempatan untuk menebus kesalahanku. Mulai saat ini, aku akan melakukan yang terbaik untuk membalas kebaikan CEO Ye!”

Demi bisa lolos dari hal ini, Darian Wu rela melakukan apa saja.

“Nelly, lihatlah ketulusan Darian Wu, sebaiknya maafkanlah ia untuk saat ini, kita lihat bagaimana sikapnya selanjutnya.”

Kata Yumi Fang berusaha membujuk Nelly Ye.

“Tidak bisa, ia harus menerima akibatnya! Ia telah mempermalukanku terus menerus, aku tak bisa membiarkannya!”

Baru beberapa hari Nelly Ye bertemu Darian Wu, ia telah dipermalukan 3x, ini sangat menjengkelkan, mana mungkin ia membiarkan Darian Wu tetap berada di dekatnya?

Nelly Ye sampai merasa, mungkin ia banyak melakukan hal buruk pada Darian Wu di kehidupan lampaunya sehingga Tuhan membuatnya membayar dengan cara seperti ini.

“CEO Ye, selain perbuatanku barusan, 2 yang pertama adalah ketidaksengajaan.”

Darian Wu berusaha mengingatkan Nelly Ye bahwa ia tak bisa disalahkan dalam 2 masalah yang sebelumnya.

Dan tadi di ruang 8, Nelly Ye tak sengaja telah menggigit selangkangannya, dan barusan, karena kecelakaan saat melakukan misinya, ia juga menggigit selangkangan Nelly Ye, dipikir-pikir, mereka sudah impas!

Tapi Darian Wu tak berani melontarkan teori ini, jika tidak bisa-bisa Nelly Ye pingsan saking marahnya!

“Darian Wu, pergilah dulu! Aku akan berdiskusi dengan Nelly dulu, nanti akan kuberitahukan hasilnya!”

Yumi Fang menyuruh Darian Wu pergi karena jika Nelly Ye terus melihat wajahnya, ia akan merasa sangat marah dan tak bisa menenangkan diri, maka ia takkan bisa membujuknya! Jika Darian Wu telah menyingkir dari pandangannya, mungkin Nelly Ye akan bisa menenangkan diri!

Darian Wu juga segera memahaminya, ia segera meraih sebuah kimono dan mengenakannya dan meninggalkan ruangan itu.

Saat Darian Wu keluar dan berjalan menuju ruang 8, ia tak menyadari, ada seorang rekan kerja yang menatapnya dengan terkejut! Karyawan ini tadi melihat dengan mata kepala sendiri Yumi Fang dan Nelly Ye memasuki ruang 18, dan kini ia melihat Darian Wu berjalan keluar dari ruangan itu dengan hanya mengenakan kimono. Apa yang dilakukan Darian Wu di ruang 18?

Karyawan itu melamun, ia terus memikirkan adegan-adegan tak senonoh yang mungkin terjadi.

Setelah tiba di ruang 8, Darian Wu segera melemparkan diri ke sofa dan menunggu dengan panik.

Ia menunggu hingga pukul 5 sore, barulah akhirnya Yumi Fang datang ke ruangannya.

Yumi Fang memberitahunya, setelah ia membujuknya dengan susah payah, akhirnya Nelly Ye setuju untuk memberinya kesempatan untuk menebus kesalahannya. Jika ia bisa membantu Nelly Ye mengalahkan saingan terberat perusahaannya, ia akan memaafkannya!

Mendengar kabar ini, Darian Wu menghembuskan nafas lega, akhirnya beban yang mengganjal hatinya sirna.

“CEO Ye menyuruhmu pergi ke kafe di lantai 2, ia hendak menyuruhmu melakukan sesuatu!”

Yumi Fang mengulum senyumnya dan menatap Darian Wu, lalu dengan malu-malu berkata, “Oh ya, jangan lupa, kali ini kau bisa lolos berkat bantuanku, kau harus membalasnya!”

Setelah mengetahui bahwa Darian Wu terpaksa mengambil foto itu diam-diam dan ia bukanlah orang yang mesum, Yumi Fang kembali merasa tertarik kepadanya!

“Mana mungkin aku bisa melupakan jasa Manager Fang, begini saja, besok malam kita book satu tempat, aku akan membalas budi padamu! Sekarang karena CEO Ye mencariku, aku akan pergi menemuinya dulu!”

Darian Wu tersenyum dan segera pergi untuk menghindari Yumi Fang.

Wanita itu sungguh baik padanya, Darian Wu tak berani berpikiran aneh-aneh tentang Yumi Fang.

Ia menggeleng-gelengkan kepala, memaksa pikirannya untuk berfokus pada Nelly Ye.

Nelly Ye ingin bicara 4 mata dengannya, ini mungkin bukan suatu hal yang baik, ia harus mempersiapkan mental untuk menghadapi ancamannya!

Novel Terkait

See You Next Time

See You Next Time

Cherry Blossom
CEO
5 tahun yang lalu
Wanita Yang Terbaik

Wanita Yang Terbaik

Tudi Sakti
Perkotaan
4 tahun yang lalu
Unplanned Marriage

Unplanned Marriage

Margery
Percintaan
5 tahun yang lalu
The Campus Life of a Wealthy Son

The Campus Life of a Wealthy Son

Winston
Perkotaan
4 tahun yang lalu
Asisten Wanita Ndeso

Asisten Wanita Ndeso

Audy Marshanda
CEO
4 tahun yang lalu
My Charming Wife

My Charming Wife

Diana Andrika
CEO
4 tahun yang lalu
Gue Jadi Kaya

Gue Jadi Kaya

Faya Saitama
Karir
4 tahun yang lalu
Half a Heart

Half a Heart

Romansa Universe
Romantis
4 tahun yang lalu