Cinta Yang Paling Mahal - Bab 97 Eldric Tidak Menyadari Perasaannya Sendiri

Dia bertanya, apakah dia tahu bersalah?

Salah?

Apa itu benar?

Apa itu salah?

“Aku tidak bersalah.”

Dia berkata.

Kesakitan dalam hatinya telah mencapai puncak!

Tapi Eldric malah bertanya, apakah dia tahu bersalah?

Haha!

“Presdir Cassio, kalau kamu mengatakan aku bersalah, aku hanya bisa mengakui diriku bersalah, tapi kamu bertanya apakah aku bersalah, aku tidak akan mengakuinya.” Dia mengangkat dagunya dengan bangga, menggerakkan sudut bibirnya yang terluka, senyumannya seperti Yutta yang paling mempesona di Keluarga Aloysia saat itu: “Aku tidak tahu apa salahku.”

Kebencian!

Kebencian terhadap Livin. Dia tidak dapat membohongi dirinya lagi, Yutta memberitahu dirinya sendiri, kalau begitu apa salahnya bersikap gila-gilaan lagi? Palingan dimasukkan lagi ke tempat yang memakan orang itu!

“Lepaskan aku!” Dia mengangkat kepala, dan mati-matian menatap sosok itu: “Lepaskan aku!”

Apakah Yutta benar ingin pergi darinya?

Lepaskan dia? Lepaskan dia dan biarkannya pergi bersama Rayon.

Eldric terpikir wanita ini memanggil “Kak Lucas” dengan penuh perasaan dalam mimpinya, hatinya menimbulkan kemarahan, dia memandang wanita di ranjang: “Menyerahlah lebih awal, diantara kita berdua, kalau aku tidak bilang berhenti, kita tidak akan berhenti selamanya!”

Dia ingin pergi meninggalkannya? Ingin pergi bersama Rayon si bocah itu, dan hidup bahagia?

Mimpi saja!

Yutta tidak menahan diri bergetar, tapi tetap mengangkat dagunya tinggi-tinggi, “Eldric! Tadi kamu bertanya padaku, apakah aku tahu bersalah? Aku teringat…..” Dia mengangkat sudut bibirnya tersenyum berkata: “Aku bersalah!”

Kesakitan melintasi matanya secara tidak sengaja, dia menyembunyikannya di bagian terdalam, Yutta menatapnya, dan berkata dengan sangat serius:

“Aku bersalah, sangat bersalah. Kesalahan terbesar yang telah aku lakukan dalam hidup ini adalah jatuh cinta padamu!

Aku bersalah! Karena salah jadi harus mengubahnya, aku akan mengubahnya!”

Tatapannya yang begitu serius, dan mengucapkan kata “Aku bersalah” dengan serius, tatapannya yang serius bagaikan dirinya yang sebelumnya, sekali demi sekali berdiri di depannya, dan sekali demi sekali mengungkapkan cinta padanya, ekspresinya sama persis seperti saat itu!

Mata pria menatap fokus pada wanita di atas ranjang, ekspresinya….. terlihat serius seperti dulu ketika mengungkapkan cinta padanya….. Saat itu wanita ini mengungkapkan cinta padanya dengan serius, dan saat ini wajahnya menggunakan ekspresi yang sama serius seperti dulu, namun kata yang diucapkan olehnya adalah, “Dia bersalah”.

Yutta mengakui dirinya bersalah dan akan mengubahnya!

Apa yang ingin dia ubah?

Hatinya tanpa sadar merasa sakit, dan menimbulkan suatu perasaan yang tak terjelaskan!

Dia hanya tahu, wanita yang menyebalkan ini, tidak sabar ingin meninggalkannya dan ingin pergi bersama Rayon!

Dia tidak mengizinkannya!

“Yutta, pernahkah aku mengatakan? Meskipun sesuatu yang tidak kuinginkan lagi, orang lain juga jangan berharap ingin menyentuhnya?” Suara Eldric tak terduga menjadi lembut, pada saat ini, suara yang lembut ini membuat orang merasa semakin mengerikan.

Jantung Yutta berdebar kencang, dia mati-matian memegang erat selimut di bawah, dia menahan nafasnya, dan membuka lebar matanya dengan gugup, menatap sosok yang berjalan selangkah demi selangkah ke arahnya.

Da…da….da….da…..

Suara sepatu kulit menginjak di lantai, setiap langkah kakinya membuat jantung Yutta berdebar semakin kencang.

Pria itu berjalan selangkah demi selangkah ke arahnya, suatu perasaan tertekan menghampirinya, membuatnya sesak nafas.

Eldric semakin dekat dengannya, wajah Yutta semakin pucat, namun tetap mengangkat dagunya tinggi-tinggi, dia tidak ingin menundukkan kepalanya.

Wajahnya yang pucat perlahan-lahan memerah, dia memegang selimutnya semakin erat…… tidak peduli bagaimana dia berusaha menyembunyikannya, tetap tidak dapat menghapuskan fakta bahwa dia takut padanya.

Mata pria yang gelap melihat semua ini, setiap gerakannya, setiap ekspresinya, semuanya jatuh ke dalam matanya…… Dia takut padanya!

Yutta takut padanya!

Setelah mengetahui ini, tatapan pria menimbulkan suatu kekejaman!

Eldric sendiri tidak menyadarinya, kenyataan tentang Yutta takut padanya, membuatnya lebih kesal daripada mendengar kata-kata yang diucapkan Yutta!

“Tidak peduli tiga tahun yang lalu, atau tiga tahun kemudian, Yutta,” Tubuhnya yaang ramping telah berdiri di depannya, dia menundukkan matanya, menatap wanita di atas ranjang, dan berkata dengan dingin:

“Diantara kita berdua tidak pernah dikendalikan olehmu.”

Eldric bersikeras menganggap:

Yutta hanya bisa jatuh cinta pada Eldric, dia hanya bisa menjadi miliknya, segala sesuatu dari Yutta hanya akan menjadi milik Eldric, meskipun pandangannya juga tidak boleh menjadi milik orang lain!

Selain dirinya, siapapun tidak boleh, bahkan Livin juga tidak boleh!

Yang membuatnya kesal tidak hanya karena wanita yang menyebalkan ini, menggunakan waktu tiga tahun, mengubah dirinya menjadi kejam dan dingin, yang dia inginkan adalah Yutta tiga tahun yang lalu! Bukan wanita kejam yang memiliki hati yang jelek!

Dan wanita yang menyebalkan ini, dia menggunakan sisa hidupnya mengutuk seseorang yang telah meninggal selama tiga tahun!

Yutta ingin menggunakan sisa hidupnya mengutuk Livin, sisa hidup Yutta milik Eldric, mengapa Yutta menggunakan sesuatu miliknya, untuk mengutuk seseorang yang telah meninggal?

Tidak peduli itu Rayon atau Livin, dalam bentuk tak terlihat, mereka telah menjadi penghalang di mata Eldric.

Eldric bahkan tidak menyadari bahwa sikapnya sangat tidak normal, dan juga tidak menyadarinya, tanpa sadar dia sudah memiliki rasa sayang yang dalam pada wanita ini. Kalau tidak, tidak akan ada penyesalan di masa depan!

Tiba-tiba, dia membungkukkan tubuhnya yang ramping, mengulurkan lengan dan memeluknya ke dalam pelukan, bibirnya menempel pada telinganya, nafasnya yang hangat, menghembus nafas pada telinganya.

Yutta ingin mendapatkan kebebasan, ingin pergi meninggalkannya, wanita yang menyebalkan ini jangan berharap, sudut bibirnya terangkat senyuman dingin, dia menempel pada telinganya, dan berkata dengan dingin:

“Barangku, meskipun aku tidak menginginkannya lagi, orang lain juga jangan berharap bisa menyentuhnya. Yutta, kamu ingin mendapatkan kebahagiaan dan kebebasan, kamu hanya bisa mimpi dalam hidup ini! Pantaskah seorang pembunuh mendapat kebahagiaan?”

Dasar wanita yang menyebalkan ini, ingin pergi bersama Rayon, ingin hidup bahagia bersama pria lain, cukup mimpi saja!

Eldric dengan jelas merasakan tubuh wanita yang dipeluk erat olehnya tiba-tiba menjadi kaku, hatinya menimbulkan kesakitan yang tak terkatakan, kemudian langsung ditekan olehnya…… Yutta telah membuatnya tidak nyaman, dia telah membuatnya tidak senang, dan membuatnya merasa kesal.

Yutta menyipitkan matanya, setiap nafasnya terasa sakit…… Yutta, kamu menginginkan kebahagiaan dan kebebasan, kamu hanya bisa mimpi dalam hidup ini! Pantaskah seorang pembunuh mendapat kebahagiaan?

Dia membuka mulutnya ingin membantah: Dia bukan pembunuh, dia tidak membunuh Livin.

Tapi detik kemudian, kata-kata yang tiba di mulutnya menyangkut di tenggorokannya….. Tidak, dia adalah pembunuh, dia memang berhutang nyawa, apa yang dikatakan Eldric….. tidak salah.

Dia adalah pembunuh!

Emangnya pembunuh juga pantas mendapat kebahagiaan dan kebebasan?

Ya, ya, pembunuh tidak pantas mendapat kebebasan dan kebahagiaan. Demi dirinya, Kak Lucas kehilangan nyawa, itu adalah nyawa yang hidup-hidup!

Yang dia hutang, dia tidak sanggup membayarnya dalam hidup ini!

Wajahnya terlihat pucat, bibirnya yang pucat berkata dengan gemetar: “Apa yang dikatakan Presdir Cassio benar, orang seperti diriku mengharapkan kebebasan, adalah kesalahan terbesar.” Apalagi kebahagiaan.

Kata-kata Eldric yang tajam, adalah sebuah pisau yang menusuk di hati Yutta.

Dia mengakuinya sendiri, Yutta sendiri yang menusuk pisau itu di hatinya!

Tubuhnya yang kaku sepertinya tiba-tiba dikosongkan dalam waktu sekejap, dia bersandar lembut di bahunya, membiarkan Eldric memeluknya.

Eldric, kamu menang lagi. …...Yutta perlahan-lahan memejamkan matanya, menutupi rasa sakit di matanya.

“Jangan gunakan sisa hidupmu untuk mengutuk Livin.” Suara pria berkata dengan lembut, “Bagaimana kamu memiliki sisa hidupmu?” Sisa hidupmu adalah milikku, tidak memiliki hubungan dengan siapapun…... Dia menambahkan kalimat ini di dalam hatinya.

Tapi dia tidak tahu, dia telah menyakitinya sampai ke tulang.

Sudut bibirnya melengkung membentuk lengkungan, “Ya, Presdir Cassio benar.” Dia jelas ingin berjuang, dan jelas merasakan kebenciannya terhadap Livin, Eldric jelas bisa melihat sakit hatinya, tapi hanya mendengar kata "Bagaimana kamu memiliki sisa hidupmu", langsung membuat semua kebencian dan keluhan tersimpan di dalam hatinya yang terdalam.

Bagaimana dia memiliki sisa hidupnya….. bagaimana dia memiliki sisa hidupnya untuk membenci Livin?

Jadi, kekesalan dan kebencian ini, hanya bisa dihentikan begitu saja?

Hari ini, dia mengumpulkan keberanian untuk berjuang, tapi akhirnya, dia terasa lelah hingga tidak lagi memiliki kekuatan untuk berjuang.

Eldric, aku menyerah, aku tidak berjuang lagi, aku terlalu lelah dan tidak memiliki kekuatan lagi untuk melakukan perjuangan…...

Pikiran untuk menyerahkan diri muncul di hatinya, dia tidak ingin berjuang lagi, dia seperti boneka, menunggu Eldric merasa bosan terhadap semua ini, menunggunya tidak ingin melihatnya lagi, membuangnya ke sudut dan tertutup debu, sampai saat itu, dia bisa melarikan diri dengan tenang.

“Yutta, jangan mengutuk Livin lagi, dia sudah meninggal, dan kamu masih hidup, demi orang yang telah meninggal membuat dirimu menjadi kejam, tidak layak dan sungguh menyedihkan.” Seseorang yang telah meninggal tidak layak membuat wanita yang menyebalkan ini menjadi jahat dan kejam, tidak pantas!

Yutta tertegun sejenak, untuk sesaat, dia sepertinya mendengar perhatian yang berbeda dalam kata-kata Eldric, tapi…... bagaimana mungkin? Haha…. Sudut bibirnya sedikit terangkat, wajah sebelah kirinya terasa sakit dan kebal tapi hatinya telah tenggelam ke dalam laut, terasa sangat dingin.

Detik berikutnya, Yutta menemukan bahwa tubuhnya terangkat, belum mengetahui situasinya dengan jelas, dia langsung mengulurkan tangannya, merangkul leher pria dengan erat.

Menyadari kekuatan tangan yang merangkul di lehernya, sudut bibir Eldric terangkat sebuah lengkungan, dia menggendong wanita, dan melangkah keluar dari bangsal: "Ayo keluar dari rumah sakit."

Pria menggendong wanita dan berjalan menuju lift.

“Aku bisa jalan sendiri.” Yutta hendak turun.

Tapi pria yang menggendongnya, memeluk dengan erat: "Patuhlah"

Yutta di pelukannya, bergetar tanpa sadar setelah mendengar kata-kata lembut ini, ada jejak ketakutan keluar dari matanya, membuatnya tidak berani bergerak.

Eldric menempatkan Yutta ke dalam mobil, membungkukkan tubuh, dan mengencangkan sabuk pengamannya: "Aku akan mengantarmu kembali ke asrama."

Di sepanjang jalan, saraf Yutta sangat tegang…… Dia takut pada orang ini.

Novel Terkait

Dark Love

Dark Love

Angel Veronica
Percintaan
5 tahun yang lalu
Love And War

Love And War

Jane
Kisah Cinta
4 tahun yang lalu
Cinta Presdir Pada Wanita Gila

Cinta Presdir Pada Wanita Gila

Tiffany
Pernikahan
4 tahun yang lalu
Cinta Setelah Menikah

Cinta Setelah Menikah

Putri
Dikasihi
4 tahun yang lalu
Craving For Your Love

Craving For Your Love

Elsa
Aristocratic
4 tahun yang lalu
Cinta Adalah Tidak Menyerah

Cinta Adalah Tidak Menyerah

Clarissa
Kisah Cinta
5 tahun yang lalu
Cinta Dan Rahasia

Cinta Dan Rahasia

Jesslyn
Kesayangan
5 tahun yang lalu
Si Menantu Dokter

Si Menantu Dokter

Hendy Zhang
Menantu
4 tahun yang lalu