Behind The Lie - Bab 32 Cucuku Memiliki Banyak Penyakit
"Sudah berapa lama kalian bersama?"
Jocelyn Shen terkejut, dia dengan cepat mendorong tangan pria itu dan berkata dengan tergagap, "Tu...Tuan Besar, kami tidak seperti itu, Anda telah salah paham."
Tuan Besar mengerutkan kening dan menggelengkan kepalanya, "Gadis kecil, aku percaya pada karaktermu, tetapi aku tidak percaya pada kesabaran cucuku."
Wajah pria itu menggelap dan sudut mulut Jocelyn Shen bergerak-gerak dengan keras, bisakah kakek berani berbicara lebih jelas lagi.
Tuan Besar merasa sangat bangga, dia menggerakkan tubuhnya, lalu berkata dengan suara yang dalam.
"Sekarang adalah era baru, aku juga bukanlah orang yang kolot, aku merasa sangat tidak nyaman, ketika aku mengetahui bahwa aku memiliki cucu menantu dari koran."
Ketika berpikir tentang apa yang dia lihat di koran kemarin, Jocelyn Shen merasa bahwa sepertinya dirinya tidak akan bisa menjelaskan masalah ini dengan benar dan Jasper Huo juga tidak bermaksud untuk menjelaskan sama sekali, dia malah berharap masalah ini semakin dibesar-besarkan, sehingga Jocelyn Shen tidak bisa lari lagi.
Victor menuangkan secangkir teh untuk Tuan Besar dan mengingatkan dengan suara rendah, "Tuan Besar, bicarakan tentang tujuan utama kita datang hari ini."
Tuan Besar baru ingat tujuan dia datang ke sini, dia terbatuk dan berkata, "Um, aku telah menyuruh seseorang untuk pergi ke Keluarga Shen untuk mengajukan lamaran pernikahan, jadi kalian sebaiknya ikut aku kembali ke Keluarga Shen."
Lalu dia berkata dengan suara yang kecil, "Awalnya aku ingin pergi denganmu, tetapi aku tidak menyangka bahwa cucu menantu perempuanku telah berada di bawah selimut."
Pria itu……
Jocelyn Shen.......
Keluarga Shen.
Dennis Shen sedikit bingung ketika melihat mobil-mobil yang membawa barang ke rumahnya sendiri, situasi ini seperti pemberian hadiah pada zaman kaisar kuno dan barang-barangnya juga terlihat berharga.
Julia Song telah hidup bersamanya selama bertahun-tahun, tentu saja dia dapat melihat bahwa setiap benda ini sangat berharga, awalnya, dia mengira Danny Ji yang mengutus seseorang untuk membawakan barang ini, sejak Danny Ji menikah dengan Jovita Shen, mereka berdua sering mengirimkan barang ke sini, tetapi barang-barang ini terlihat berbeda dengan biasanya, bahkan jika Danny Ji rela, kedua orang tua di Keluarga Ji pasti tidak akan setuju, sebenarnya siapa yang memberikan barang ini?
Dia sedang berpikir ketika melihat sebuah mobil Hummer militer berhenti di luar pintu, kelopak matanya melonjak dan tiba-tiba merasakan firasat yang buruk.
......
Mobil perlahan-lahan berhenti, tetapi Jocelyn Shen tidak bergerak, dia mengulurkan 1 kaki dan menendang betis pria itu, matanya memberi isyarat kepadanya apa yang harus dilakukan, pria itu sengaja salah mengerti lalu mengulurkan tangan untuk menyentuhnya punggung tangan dan menghiburnya dengan lembut, "Jangan gugup, ini adalah pertama kalinya aku datang untuk melamar."
Jocelyn Shen.......
Tuan Besar terbatuk dan berkata setelah waktu yang lama, "Aku bisa membuktikannya."
Jocelyn Shen......
Dennis Shen dan istrinya masih berdiri di tempat yang sama, mereka melihat mobil Hummer diparkir di sana selama beberapa menit sebelum pintunya perlahan terbuka.
Yang pertama keluar dari mobil adalah bintang utama hari ini, Jasper Huo, dia terlihat tenang dengan sebuah senyuman di sudut mulutnya dan tampak tampan, lalu dia berjalan ke sisi lain, membuka pintu dan perlahan-perlahan menuntun seorang wanita turun, setelah melihatnya dengan jelas, Dennis Shen sedikit mengernyit, berdasarkan karakter Jocelyn Shen, karena dia sudah pindah, dia tidak akan kembali begitu saja jika dia tidak menundukkan kepalanya, tetapi sekarang, apa yang sedang terjadi?
Setelah 2 orang itu turun dari mobil, orang yang duduk di kursi penumpang depan perlahan-lahan turun, ketika Dennis Shen melihat orang itu dengan jelas, raut wajahnya seketika berubah, waktu itu demi meringankan krisis perusahaan, ketika dia mengirimkan foto Jovita Shen kepada Keluarga Lin, dia pernah bertemu dengan orang tua yang bermartabat ini sekali, mereka sama sekali tidak peduli ketika Keluaga Shen membatalkan pernikahan mereka, sehingga sekarang mau tidak mau dirinya merasa bersalah.
Orang tua itu memakai jas tunik Tionghoa dan berambut abu-abu, meski begitu, pinggangnya masih sangat kuat serta aura militer yang melekat tidak berkurang setengahnya, setelah dia turun, dia langsung berjalan ke arah suami istri dari Keluarga Shen, ekspresinya sangat tegas, seolah-olah sedang datang untuk berpatroli, setelah tiba di depan mereka, dia baru berkata.
"Tuan Shen, aku adalah Patrick Lin, hari ini aku datang untuk pernikahan cucuku."
Raut wajah Dennis Shen berubah, Julia Song juga menjadi semakin gugup, karena ekspresi tegas Tuan Besar, orang pertama yang terlintas di pikirkan mereka adalah Jovita Shen.
Dennis Shen berkata dengan wajah yang pucat, "Barang-barang tadi, Anda yang mengutus seseorang untuk membawanya ke sini?"
Tuan Besar mengangguk, "Itu bukanlah mas kawin, itu hanyalah sedikit pemberian dari Keluarga Lin, aku datang ke sini hari ini, terutama untuk bicara denganmu tentang pernikahan anak-anak, kapan kamu memutuskan untuk mengadakan pernikahannya?"
Tangan dan kaki Dennis Shen melemas, ini adalah kunjungan langsung ke depan pintu untuk memaksa pernikahan, sekarang Jovita Shen sudah menjadi menantu dari Keluarga Ji, dari mana dia dapat mencari Jovita Shen yang lain.
Julia Song jauh lebih tenang darinya, dia memandangi sepasang orang yang berada tepat di belakang Tuan Besar, lalu berkata dengan hati-hati, "Tuan Besar Lin ingin melamar gadis dari Keluarga Shen yang mana?"
Tuan Besar biasanya terobsesi dengan taktik militer dan hanya peduli tentang urusan nasional, dia benar-benar tidak tahu banyak tentang orang-orang di dunia bisnis dan istrinya yang menangani urusan Jasper Huo dengan Jovita Shen, dia benar-benar tidak tahu ada tantangan apa lagi di dalamnya, dia sedikit terkejut ketika mendengar pertanyaan Julia Song, dia menoleh dan berkata, "Gadis kecil, kamu anak ke berapa di keluargamu?"
Dennis Shen terkejut, akal sehatnya sudah kembali dan senyuman di wajah Julia Song sudah sedikit tidak terkendali.
"Anak pertama."
Pria itu menjawab mewakili Jocelyn Shen, setelah berbicara, dia berjalan sambil menggenggam tangan Jocelyn Shen, lalu berkata kepada Dennis Shen dengan sangat lembut, "Ini pertama kalinya kita bertemu secara resmi, halo, Paman Shen."
Ruang tamu Keluarga Shen.
Setelah para pelayan menuangkan teh, Dennis Shen baru pulih dari keterkejutannya, dia memandangi wajah putri sulungnya yang dingin, lalu memandang kedua orang dari Keluarga Lin, alisnya berkerut, dia sudah semakin tua, Perusahaan Besar Shen cepat atau lambat akan diserahkan kepada Jocelyn Shen, pernikahan Jocelyn Shen selalu menjadi perhatian besar baginya, putrinya terlalu baik, sehingga jika ingin mencari seseorang yang bisa membantu karirnya, benar-benar bukanlah tugas yang mudah, dia secara pribadi telah melihat banyak talenta muda, tetapi tidak ada satupun yang benar-benar memuaskannya, selain itu, Jasper Huo memang orang yang sangat baik, tetapi dia adalah orang dari Keluarga Lin yang merupakan target kencan buta Jovita Shen sebelumnya, hal ini membuatnya merasa tidak nyaman.
Dan Tuan Besar Lin, menatap satu set teh di atas meja dengan tatapan yang tajam pada saat ini, ada kobaran api di matanya, bagus ya, bocah bau ini jelas sudah lama tertarik dengan gadis ini, pantas saja dia sangat bersemangat dan bahkan berbohong kepadanya bahwa dia telah mengirimkan anggur, dia sangat mengetahui bahwa ucapan dari bocah ini sama sekali tidak bisa dipercaya!
Tuan Besar memandang cangkirnya dengan tajam, kalau bisa dia ingin membawa semuanya kembali!
"Tuan Besar Lin, apakah ada masalah dengan teh ini?"
Julia Song bertanya dengan hati-hati, barulah Tuan Besar menenangkan ekspresinya dan pura-pura menyesap teh, lalu berkata, "Sangat enak, ini pasti Teh Longjing, kan."
".....ini Teh Tie Guan Yin."
Tuan Besar tampak malu dan terbatuk, dia berpura-pura tenang untuk menyembunyikan rasa malunya, "Maksudku rasanya lebih enak dari Teh Longjing."
Jasper Huo menjilat bibirnya, dia hanya terdiam ketika mendengar ucapan kakeknya.
"Tuan Shen, sejujurnya, cucuku ini memiliki banyak penyakit dan memang sedikit tidak layak bagi gadismu."
Sudut mulut pria itu bergerak-gerak, masih saja menjelek-jelekkan dirinya.
"Tetapi gadis ini, karena sudah menjadi orang dari Keluarga Lin, tentu saja kita akan bertanggung jawab sampai akhir, lagipula, aku sangat puas dengan putrimu, menurutmu kapan waktu yang tepat untuk mengadakan pernikahan mereka?"
Tuan Besar berbicara dengan tidak tergesa-gesa sambil menyesap teh dengan perlahan-lahan, untuk menunggu jawaban Dennis Shen.
Dennis Shen terdiam sesaat, hatinya juga sedang berkecamuk, namun Julia Song juga menjadi cemas, begitu Jocelyn Shen menjadi menantu dari Keluarga Lin, maka dia pasti akan menjadi lebih hebat, karena kejadian sebelumnya, dia akhirnya bisa membuat Dennis Shen untuk sementara waktu memberhentikan pekerjaan Jocelyn Shen, mereka masih belum sempat untuk memikirkan langkah selanjutnya, tetapi dia malah sudah menemukan pendukung untuk dirinya, kalau begitu apa yang telah dia lakukan selama bertahun-tahun akan gagal, dia dengan susah payah membuka jalan bagi putrinya, dia tidak akan pernah membiarkan ada kesalahan yang muncul sekarang.
Novel Terkait
Cantik Terlihat Jelek
SherinHis Second Chance
Derick HoDon't say goodbye
Dessy PutriYour Ignorance
YayaPrecious Moment
Louise LeeHei Gadis jangan Lari
SandrakoUangku Ya Milikku
Raditya DikaBehind The Lie×
- Bab 1 Aku bisa menganggapnya sebagai anak kandung
- Bab 2 Sesuai Harapanmu
- Bab 3 Memang Tidak Menarik
- Bab 4 Dari awal tidak dapat diputuskan sendiri
- Bab 5 Kedepannya CEO Ji sebaiknya memanggilku Manager Shen
- Bab 6 Pengalaman membaca orang yang tidak terhitung jumlahnya
- Bab 7 Ayahku memang suka menusuk hati orang
- Bab 8 Kamu bisa menari?
- Bab 9 Balas dendam atas apa? Atas pengkhianatanmu?
- Bab 10 Aku harus mengantarmu pulang
- Bab 11 Seluruh keluarga Shen adalah milikmu
- Bab 12 Tidak bisakah membiarkanku mendapatkan istriku ?
- Bab 13 Kenapa baru datang sekarang !
- Bab 14 Perusahaannya telah pindah kembali ke sini
- Bab 15 Mungkin karena aku menyukaimu
- Bab 16 Tidak Ada Pengagum
- Bab 17 Rumah Ini Hanya Dipinjamkan Kepadamu
- Bab 18 Jika kamu memiliki adik laki-laki
- Bab 19 Benar-benar berjalan sesuai keinginan
- Bab 20 Pengantin Wanita Jatuh ke Air
- Bab 21 Aw...Apakah kamu seekor anjing?
- Bab 22 Jasper, Apakah kamu tidak ingin memperkenalkannya kepadaku?
- Bab 23 Ivan Han, Apa Maksudmu?
- Bab 24 Ikut Aku pergi ke suatu tempat
- Bab 25 Apakah kamu sedang mencariku?
- Bab 26 Tidak ada orang yang pernah melihatnya
- Bab 27 Kamu ingin membawanya kemana?
- Bab 28 Matanya memerah ketika membahasnya
- Bab 29 Apakah aku boleh tinggal di tempatmu?
- Bab 30 Biarkan aku melihat kamar tidurmu
- Bab 31 Apa yang Anda Lakukan Di Sini Sepagi Ini?
- Bab 32 Cucuku Memiliki Banyak Penyakit
- Bab 33 Jocelyn Sedang Tidak Enak Badan Akhir-Akhir Ini
- Bab 34 Singkirkan Wajah Munafik Ini
- Bab 35 Lebih Baik Kita Tidak Bertemu Lagi
- Bab 36 Pria Itu Masih Saja Merajuk
- Bab 37 Aku Sudah Mengakui Kamu
- Bab 38 Jasper ... Jasper Huo ...
- Bab 39 Takut Dirinya Akan Melewatkan Sesuatu Bahkan Dalam Sedetik Saja
- Bab 40 Di mana Dia?
- Bab 41 Aksinya Rapi
- Bab 42 Papa Bersalah Padamu
- Bab 43 Memang Sepertinya Lumayan Cantik
- Bab 44 Bagaimana Jika Suster Datang Memeriksa Kamar
- Bab 45 Mengapa Kamu Sendiri Tidak Menyamar Sebagai Wanita
- Bab 46 Tidak Apa-Apa, Aku Mengetahuinya
- Bab 47 Kamu Hanya Melihat Wajahku Saja?
- Bab 48 Menatapnya Dengan Tatapan yang Dingin
- Bab 49 Hatinya Tidak Bisa Merasa Tenang
- Bab 50 Baik, Aku Mengerti
- Bab 51 Hari Ini Aku Membawa Seseorang Untuk Melihat Kamu
- Bab 52 Pergi Makan Terlebih Dahulu Saja
- Bab 53 Apakah Kamu Masih Marah Denganku?
- Bab 54 Tidak Tahan Ingin Menciumnya.
- Bab 55 Kapan Kamu Kembali
- Bab 56 Aku Pergi Sendiri
- Bab 57 Aku Juga Tidak Suka
- Bab 58 Yang Bisa Memanjat Ranjang Pria
- Bab 59 Aku Harap Aku Adalah Dia
- Bab 60 Aku Tidak Akan Menyerah
- Bab 61 Tenang Dulu
- Bab 62 Yasmine Tang Tetap Tersenyum
- Bab 63 Mengapa Kamu Mencampuri Urusanku!
- Bab 64 Mengapa Kamu Begitu Percaya Padanya?
- Bab 65 Julia Song Mengepalkan Tinju
- Bab 66 Apakah kamu tidak bisa tanda tangan
- Bab 9 Apakah kamu benar-benar tidak apa-apa?
- Bab 68 Pagi ini mengunjungi kakek
- Bab 69 Tentu saja mau
- Bab 70 Richardo Rong, ada apa?
- Bab 71 Aku melihatnya di majalah
- Bab 72 Menarik taimu!
- Bab 73 Aku tidak tahu
- Bab 74 aku ingin bertanya
- Bab 75 masih tenang
- Bab 76 Pasar Saham Field Bay Anjlok
- Bab 77 Apa yang Aku Tidak Bisa Di dunia ini?
- Bab 78 Kamu Terlalu Menilai Tinggi Diri Sendiri
- Bab 79 Tidak Ada Hubungannya Denganmu!
- Bab 80 Jadi Seperti Apa?
- Bab 81 Apakah Kesepakatan Sudah Dibuat?
- Bab 82 Foto-Foto Ini Palsu
- Bab 83 Di Mana Kamu Letakkan Tanganmu
- Bab 84 Ayo Pindah Dan Tinggal Di Sini
- Bab 85 Hanya Saja Demi Dirimu Aku Bersedia
- Bab 86 Jocelyn Shen tercengang
- Bab 87 Dennis Shen ragu-ragu sejenak
- Bab 88 Aku Menyetujui Permintaanmu
- Bab 89 Aku Pernah Dengar Dari Jasper